Berita

Emak-emak Muda (Emud) yang mendeklarasikan dukungan untuk Prabowo Presiden 2024 di Hotel Grand Sahid, Jakarta/Ist

Politik

Disiplin dan Nasionalis, Alasan Emak-emak Muda Deklarasi Dukungan untuk Prabowo Subianto Presiden 2024

SABTU, 27 AGUSTUS 2022 | 04:36 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Dukungan agar Prabowo Subianto menjadi Presiden 2024, tidak hanya dari internal Partai Gerindra. Tetapi, juga datang dari kalangan emak-emak.

Salah satunya, dukungan itu diberikan elemen masyarakat Emak-emak Muda (Emud) yang mendeklarasikan dukungan untuk Prabowo Presiden 2024 di Hotel Grand Sahid, Jakarta, Jumat (26/8).

Ketua Umum Emud Oktasari Sabil mengatakan, gerakan mereka dideklarasikan mengingat kekuatan wanita atau ibu menjadi prioritas utama untuk mengenalkan Prabowo Subianto dimulai dari keluarga.


Setidaknya, kata Oktasari, ada tiga alasan pokok mengapa mereka menjatuhkan pilihan kepada Prabowo Subianto untuk menjadi Presiden 2024.

"Karena Prabowo Subianto sosoknya pribadi yang displin, dan kedua sosok orang yang nasionalis yang tidak menyukai polarisasi politik identitas, dan terakhir sangat disegani di dalam negeri maupun luar negeri," kata Oktasari.

Dia menambahkan, Indonesia di masa depan memang membutuhkan kepemimpinan yang mempunyai patriotisme yang tinggi. Serta mampu menjawab tantangan-tantangan besar yang semakin berat di masa-masa mendatang.

"Pemimpin yang tegas, kharismatik, negarawan, nasionalis, menjunjung tinggi nilai-nilai demokrasi, mengayomi, dan menjaga kedaulatan rakyat. Pemimpin negara yang dibutuhkan di masa akan datang, ada pada sosok Prabowo Subianto," pungkasnya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya