Berita

Politisi PDI Perjuangan Arteria Dahlan/Net

Politik

Arteria Dahlan Kritik Kejagung Hanya Jerat Pensiunan, Arief Poyuono: Pak Dewan Kebanyakan Tidur Kali Ya...

KAMIS, 25 AGUSTUS 2022 | 15:53 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Politisi PDI Perjuangan Arteria Dahlan diminta memperbaharui data sebelum melontarkan kritik terhadap kinerja Kejaksaaan Agung dalam melakukan pemberantasan tindak pidana korupsi.

Begitu dikatakan politisi kawakan Arief Payuono merespon kritik Arteria Dahlan yang menyebut penanganan kasus korupsi di Kejagung hanya bisa menjerat pensiunan.

"Pak dewan yang terhormat ini juga kayaknya kebanyakan tidur kali ya, sehingga enggak update kasus-kasus korupsi kakap yang sudah berhasil diungkap oleh Kejaksaan seperti korupsi di Jiwasraya dan Asabri yang jumlahnya puluhan triliun," ujar Arief Poyuono kepada wartawan, Kamis (25/8).

Arief mengingatkan kembali pada Arteria, bahwa baru-baru ini Kejagung berhasil menangkap buronan kakap Surya Darmadi (SD) alias Apeng selaku pemilik PT Duta Palma Group.

"Kejaksaan Agung itu baru aja kemarin nangkap buronan kelas kakap koruptor Rp 78 triliun Surya Darmadi yang selama ini jadi buronan KPK," katanya.

"Lah apa jangan-jangan Pak Dewan dari PDI Perjuangan ini juga udah linglung kali ya, waktu rame minyak goreng langka, Kejaksaan Agung berhasil menjerat para koruptor mafia ekspor CPO loh, itu pejabat kemendagnya belum pada pensiun tuh," bebernya lagi.

Terpenting, kata Arief lagi, namanya peristiwa korupsi bisa merupakan peristiwa yang terjadi di masa lalu yang selama ini tidak ada yang berani bongkar. Sehingga, wajar jika belakangan terbongkar dan tersangkanya sudah pensiunan.

"Sekarang ini Kejaksaan Agung adalah institusi yang paling trengginas ngeberantas korupsi yang terjadi di masa lalu, ya jelas dong pelakunya sudah ada yang pensiun dan sudah ada yang mati dong," pungkasnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Pilkada 2024 jadi Ujian dalam Menjaga Demokrasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:52

Saling Mengisi, PKB-Golkar Potensi Berkoalisi di Pilkada Jakarta dan Banten

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:26

Ilmuwan China Di Balik Covid-19 Diusir dari Laboratoriumnya

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:54

Jepang Sampaikan Kekecewaan Setelah Joe Biden Sebut Negara Asia Xenophobia

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:43

Lelang Sapi, Muzani: Seluruh Dananya Disumbangkan ke Palestina

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:35

PDIP Belum Bersikap, Bikin Parpol Pendukung Prabowo-Gibran Gusar?

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:16

Demonstran Pro Palestina Capai Kesepakatan dengan Pihak Kampus Usai Ribuan Mahasiswa Ditangkap

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:36

PDIP Berpotensi Koalisi dengan PSI Majukan Ahok-Kaesang di Pilgub Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:20

Prabowo Akan Bentuk Badan Baru Tangani Makan Siang Gratis

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:50

Ribuan Ikan Mati Gara-gara Gelombang Panas Vietnam

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:29

Selengkapnya