Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Infeksi Terus Merebak, Israel Gencarkan Vaksinasi Monkeypox

SENIN, 22 AGUSTUS 2022 | 14:15 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Israel menggencarkan vaksinasi dosis ganda untuk monkeypox atau cacar monyet seiring dengan lonjakan kasus yang tercatat di sana.

Kementerian Kesehatan Israel pada Minggu (21/8) melaporkan 208 kasus monkeypox, dengan 11 kasus di antaranya baru dikonfirmasi dalam empat hari terakhir.

Sejauh ini, Israel telah memvaksinasi lebih dari 2.000 orang yang berisiko dengan vaksin dosis ganda demi melawan virus monkeypox.


Dimuat Xinhua, sejak akhir Juli, Israel telah menggelar program vaksinasi bagi pasien beresiko dengan mengirimkan 5.600 dosis dari perusahaan Denmark Bavarian Nordic. Penambahan 4.400 dosis lainnya diharapkan tiba pada bulan September.

Otoritas setempat tengah mempertimbangkan untuk memperluas kriteria vaksinasi yang memungkinkan peningkatan manfaat semua dosis, serta dapat membeli dosis vaksin tambahan.

Data dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menunjukkan saat ini sudah ada lebih dari 25.800 kasus cacar monyet yang terdeteksi di 70 negara non-endemik.

Monkeypox ditandai dengan ruam seperti jerawat atau lesi yang dapat ditularkan melalui kontak kulit ke kulit. WHO juga resmi menyatakan wabah virus ini sebagai darurat kesehatan global pada bulan Juli lalu.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya