Berita

Korban penusukan di Lembang saat dievakuasi menuju rumah sakit/Net

Nusantara

Cekcok Berujung Penganiayaan di Lembang, Sopir Mebel Sempat Mencoba ke Rumah Sakit Sebelum Meninggal di Perjalanan

KAMIS, 18 AGUSTUS 2022 | 14:36 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Warga Lembang dihebohkan dengan sebuah kasus pembunuhan seorang sopir mebel. Diduga, aksi penganiayaan yang berujung dengan kematian tersebut berawal dari cekcok mulut antara pelaku dengan korban.

Adalah Muhamad Mubin (63) yang menjadi korban penusukan HH (24), seorang pemilik toko yang berada di Jalan Adiwarta, RT 01 RW 12, Desa Lembang, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB). Di lokasi itulah korban yang merupakan purnawirawan TNI itu cekcok dengan pelaku dan berujung dengan penusukan.

Menurut kesaksian rekan korban, Restu (24), pagi itu Mubin hendak mengantarkan anak bosnya ke TK yang berada di seberang jalan dari lokasi kejadian. Mubin pun  memarkirkan mobilnya di depan toko milik pelaku.

Rupanya, ada karyawan toko yang menegur korban. Cekcok pun tak terelakkan.

Pelaku yang tengah memasak mendengar keributan lantas keluar. Saat keluar, pelaku membawa sebilah pisau dapur. Rupanya, kedatangn pelaku justru menambah panas situasi hingga akhirnya terjadi penusukan terhadap korban.

Dituturkan Restu, Mubin setidaknya mengalami luka parah bagian leher, dada, dan perut akibat ditusuk pelaku.

Dalam kondisi terluka parah, Mubin berusaha untuk meminta pertolongan dengan mengendarai mobil pikapnya.

"Saat itu korban juga sempat menanyakan puskesmas ke warga sambil mengendarai mobilnya, tak lama dari itu meninggal dunia di dalam mobil," ujar Restu, Selasa kemarin (16/8).

Nahas, baru saja mengendarai mobilnya sekitar 50 meter dari lokasi kejadian, korban tak kuat dan akhirnya meninggal dunia dengan kondisi mengenaskan. Korban selanjutnya dibawa ke RS Kartika Asih Kota Bandung untuk diautopsi.

"Meninggalnya di dalam mobil, saya tahunya dari anak kecil, anaknya bos saya yang sedang jalan di sekitar Jalan Adiwarta," imbuh Restu.

Insiden penusukan ini dibenarkan Kanit Reskrim Polsek Lembang, Iptu Sidabuke. Pun membenarkan bahwa korban sempat mengendarai mobilnya, namun korban meninggal dunia di perjalanan.

"Korban meninggal dunia saat di perjalanan, setelah itu langsung dievakuasi dan dibawa ke rumah sakit," sebut Sidabuke.

Usai mendapat lporan, polisi langsung mengamankan pelaku di rumahnya sekitar satu jam setelah kejadian.

Pelaku beserta barang bukti sebilah pisau dapur dengan gagang pisau berlumur darah sudah diamankan oleh aparat kepolisian.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Viral Video Mesum Warga Binaan, Kadiv Pemasyarakatan Jateng: Itu Video Lama

Jumat, 19 April 2024 | 21:35

UPDATE

Satgas Judi Online Jangan Hanya Fokus Penegakkan Hukum

Minggu, 28 April 2024 | 08:06

Pekerja Asal Jakarta di Luar Negeri Was-was Kebijakan Penonaktifan NIK

Minggu, 28 April 2024 | 08:01

PSI Yakini Ekonomi Indonesia Stabil di Tengah Keriuhan Pilkada

Minggu, 28 April 2024 | 07:41

Ganjil Genap di Jakarta Tak Berlaku saat Hari Buruh

Minggu, 28 April 2024 | 07:21

Cuaca Jakarta Hari Ini Berawan dan Cerah Cerawan

Minggu, 28 April 2024 | 07:11

UU DKJ Beri Wewenang Bamus Betawi Sertifikasi Kebudayaan

Minggu, 28 April 2024 | 07:05

Latihan Evakuasi Medis Udara

Minggu, 28 April 2024 | 06:56

Akibat Amandemen UUD 1945, Kedaulatan Hanya Milik Parpol

Minggu, 28 April 2024 | 06:26

Pangkoarmada I Kunjungi Prajurit Penjaga Pulau Terluar

Minggu, 28 April 2024 | 05:55

Potret Bangsa Pasca-Amandemen UUD 1945

Minggu, 28 April 2024 | 05:35

Selengkapnya