Berita

Menteri Pertahana RI, Prabowo Subianto ikut berjoged mengikuti alunan "Ojo Dibandingke" yang dinyanyikan Farel Prayoga/Repro

Politik

Pejabat Negara Cuek Joget di Depan Jokowi, Farel Prayoga: Izin Pak Sekali Lagi Nggih?

RABU, 17 AGUSTUS 2022 | 14:33 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Sosok Farel Prayoga kini menjadi perhatian publik setelah bernyanyi di depan Presiden Joko Widodo beserta puluhan pejabat pemerintahan di Istana Negara, Jakarta, Rabu (17/8).

Farel yang membawakan lagu "Ojo Dibandingke" yang artinya "jangan dibandingkan" ciptaan Abah Lala ini sukses membuat para pejabat yang mengikuti upacara Detik-detik Proklamasi di Istana Negara ikut bergoyang.

Selain suara merdunya, Farel juga menyedot perhatian saat mengubah satu bait lagu yang semula "Di hati ini hanya ada kamu" menjadi "Di hati ini cuma ada Pak Jokowi".


Hal ini sontak menarik perhatian para menteri Presiden Jokowi yang hadir dalam upacara tersebut untuk ikut bergoyang. Apalagi, lantunan musik dari lagu "Ojo Dibandingke" yang bergenre pop jawa itu dipadukan dengan kendang ala dangdut koplo.

Salah satu menteri pertama yang terpancing meninggalkan tempat duduknya untuk bergoyang bersama Farel ialah Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto.

Dengan pedenya, Pabowo meliuk-liukkan tangannya sembari melangkahkan kakinya ke panggung Farel yang sudah ditemani sejumlah artis kenamaan Indonesia yang lebih dahulu terpancing untuk berjoget di hadapan Jokowi.

Farel yang semestinya bernyanyi hanya dalam durasi tidak sampai 5 menit merasa belum puas menghibur Jokowi, para menteri, dan juga tamu undangan yang hadir.

"Izin Pak, sekali lagi enggeh," ujar Farel kepada Jokowi disambut tepuk tangan dan sekaligus gelak tawa dari para hadirin.

Jokowi yang mempersilahkan untuk melanjutkan, bahkan me-request lagu untuk dinyanyikan Farel.

"Joko Tingkir," kata Jokowi disambut tawa dari Farel.

Namun, karena pengiring musik tak bisa memainkan aransemen musik berjudul "Joko Tingkir", akhirnya Farel kembali menyanyikan lagu "Ojo Dibandingke".

Di momentum yang kedua inilah, banyak menteri Kabinet Indonesia Maju dan sejumlah kepala lembaga yang akhirnya turun ke panggung Farel dan ikut beroyang bersama Prabowo serta sejumlah artis yang hadir.

Para menteri yang ikut bergoyang di antaranya Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Ketengakerjaan Ida Fauziah, Menteri Keuangan Sri Mulani Indrawati, hingga Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jendral TNI Dudung Abdurachman.

Sementara jajaran menteri yang lainnya, seperti Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menkum HAM Yasonna Hamongan Laoly, Menkop UMKM Teten Masduki,, dan Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo ikut bergoyang di tempat duduknya.

Bahkan, Jokowi dan Ibu Irianan Jokowi juga kut bergoyang sembari duduk di tempatnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya