Berita

Kendaraan lapis baja amfibi Tentara Pembebasan Rakyat China difoto selama latihan militer/Net

Dunia

Pelosi Mendarat di Taipei, Pasukan China Umumkan Latihan Perang di Dekat Taiwan

RABU, 03 AGUSTUS 2022 | 06:10 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Setelah berbagai spekulasi beredar, Ketua DPR AS Nancy Pelosi akhirnya benar-benar melakukan kunjungan ke Taiwan pada Selasa malam (2/8) waktu setempat. Mengabaikan serangkaian peringatan dari pemerintah China sebelumnya.

Menanggapi kunjungan tersebut, CCTV dalam laporannya menyebutkan, pasukan China menggelar latihan militer di lepas pantai Taiwan.

"Zona Timur Komando Tempur PLA secara konsisten melakukan serangkaian operasi militer gabungan di sekitar pulau Taiwan," isi laporan CCTV beberapa jam setelah Pelosi tiba di pulau itu.


Pelosi tidak peduli dengan peringatan Beijing agar tidak mencoba mengunjungi wilayah yang diakui sebagai bagian integral dari China itu.

Juru Bicara kementerian Pertahanan Wu Qian telah telah berulangkali mengatakan bahwa China dengan tegas mempertahankan kedaulatan nasional dan integritas teritorial, dan dengan tegas menggagalkan campur tangan eksternal dan upaya separatis 'kemerdekaan Taiwan'.

"Tentara Pembebasan Rakyat China dalam siaga tinggi dan akan meluncurkan serangkaian operasi militer yang ditargetkan untuk melawan ini," kata Wu Qian, seperti dikutip dari RT.

Dalam pernyataan terpisah, Komando Teater Timur China mengumumkan latihan militer bersama di lepas pantai Taiwan yang meliputi penembakan langsung di Selat Taiwan dan peluncuran uji coba rudal di laut timur Taiwan. Latihan akan dimulai Rabu pagi (3/8), seperti rekaman yang diedarkan oleh CCTV China.

Tidak jelas apa sebenarnya "operasi militer yang ditargetkan" itu dan apakah mereka terpisah dari serangkaian latihan yang diumumkan oleh Komando Teater Timur.

"Kedatangan Pelosi merusak perdamaian dan stabilitas di seberang Selat Taiwan, dan mengirimkan sinyal yang sangat salah kepada pasukan separatis untuk 'kemerdekaan Taiwan,'” rilis pernyataan Kementerian Luar Negeri China

Taiwan sebenarnya tidak terdaftar di antara tujuan resmi untuk tur Asia Pelosi, termasuk Singapura, Malaysia, Korea Selatan dan Jepang.

Sementara AS bereaksi dan meningkatkan kehadiran militernya di dekat Taiwan.  USS Ronald Reagan Carrier Strike Group saat ini berlayar ke perairan tenggara Taiwan.

Pelosi tiba dengan jet Angkatan Udara AS pada Selama malam (2/8). Ia disambut  Menteri Luar Negeri Taiwan Joseph Wu dan pejabat Taiwan serta Amerika lainnya di landasan bandara internasional Taipei. Dia berfoto sebelum iring-iringan mobil membawanya ke garasi parkir sebuah hotel.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya