Berita

Jurubicara GNIJ, Nunung Sanusi/RMOLJabar

Politik

Di Rapimnas, GNIJ Akan Daulat Ridwan Kamil sebagai Capres 2024

SELASA, 02 AGUSTUS 2022 | 09:11 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Gerakan Nasional Indonesia Juara (GNIJ) mengaku telah mendapatkan ketegasan dari Ridwan Kamil. Dalam pertemuan terbatas, Ridwal Kamil mengatakan siap maju dalam Pilpres 2024.

Begitu disampaikan, Jurubicara GNIJ, Nunung Sanusi, di Kota Bandung, Senin (1/8).

"Kemarin kami melakukan rapat terbatas dengan Kang Ridwan Kamil yang sudah sejak lama didukung dan dideklarasikan oleh GNIJ untuk maju sebagai calon presiden 2024," kata Nunung, dikutip Kantor Berita RMOLJabar.


"Beliau mengatakan siap, dan gas untuk maju. Jadi beliau menyatakan diri siap untuk maju dalam bursa Pilpres yang akan datang," imbuhnya.

Dengan ketegasan tersebut, GNIJ akan segera menggelar Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) GNIJ di Jakarta. Dalam Rapimnas nanti, Ridwan Kamil akan secara resmi didaulat GNIJ untuk maju dalam Pilpres 2024.

"Kita akan melakukan konsolidasi maksimal dan kita putuskan Rapimnas itu Agustus atau awal September di Ancol Jakarta. Kita akan mengundang Kang Emil untuk didaulat maju pada Pilpres 2024," ungkapnya.

Nunung menegaskan, pengurus GNIJ telah berdiri di seluruh provinsi se-Indonesia. Mereka terus bergerak untuk menyuarakan dan menjaring dukungan kepada Ridwan Kamil untuk maju dalam Pilpres 2024.

"Pengurus kita sudah sempurna, jadi nanti Rapimnas sekitar tiga hari penuh dihadiri perwakilan dari 34 provinsi dan sekitarnya 509 kabupaten kota," tegasnya.

"Kita akan masif membawa program Kang Emil, visi dan misi Indonesia Juara, kita akan kampanyekan di seluruh kabupaten kota hingga ke tingkat desa," tandas Nunung.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya