Berita

Rieke disawer Bendahara PAC PDIP Babakan Cikao, Purwakarta/Ist

Politik

Kagumi Perjuangan Oneng, Aki-aki Ini Rela Nyawer Rp 2 Juta

MINGGU, 10 JULI 2022 | 02:28 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Perjuangan yang dilakukan anggota DPR RI, Rieke Diah Pitaloka, dalam memperjuangkan aspirasi wong cilik diapresiasi seorang kakek berusia 82 tahun di Purwakarta. Sang kakek bahkan dengan sukarela memberikan uang kepada wakil rakyat yang jadi pemeran Oneng dalam serial televisi Bajaj Bajuri itu.

Saweran uang sebanyak Rp 2 juta itu dilakukan sang kakek saat acara dengar pendapat masyarakat pada agenda Reses masa persidangan V tahun sidang 2021-2022 anggota Komisi VI DPR RI Fraksi PDIP Rieke Diah Pitaloka di Aula Kantor DPC PDIP Kabupaten Purwakarta di Jalan Ahmad Yani, Cipaisan, Sabtu (9/7).

"Abah mah resep, salut, dengan perjuangan Neng Rieke," kata sang kakek yang ternyata merupakan Bendahara PAC PDIP Kecamatan Babakan Cikao bernama Haji Ahmad Himpati.

Dapat saweran, Rieke tampak senang dan mengucapkan terima kasih, serta mendoakan sang kakek agar panjang umur, sehat, dan tetap semangat.

"Aduh abah terima kasih, saya teh bukan lagi nyanyi dangdut, disawer kieu. Luar biasa, seumur-umur baru pertama kali saya lagi orasi disawer, hatur nuhun abah," kata Rieke.

Tak lama, wakil rakyat dari dapil Jabar VII itu kemudian membagikan uang hasil saweran itu kepada emak-emak dan kader yang hadir.

Dalam paparan reses, Rieke menjelasakan pentingnya data dasar Indonesia berbasis data desa. Menurutnya, dengan basis data, PDIP berupaya agar pembangunan yang dilakukan pemerintah tepat sasaran.

"Karena jika basis datanya tidak akurat akan menghamburkan keuangan negara dan rentan terjadi korupsi. Oleh karena itu, kawan-kawan struktur partai, kader dan fraksi harus membuat atau menyiapkan data-data yang akurat, tentang apapun," kata Rieke.

Selain struktur DPC dan PAC serta kader, dalam acar areses ini juga hadir anggota Fraksi PDIP DPRD Kabupaten Purwakarta dan DPRD Provinsi Jawa Barat. Setelah reses, Rieke juga menyerahkan bantuan hewan kurban berupa satu ekor sapi kepada jajaran DPC PDI Purwakarta.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Pendapatan Garuda Indonesia Melonjak 18 Persen di Kuartal I 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:41

Sidang Pendahuluan di PTUN, Tim Hukum PDIP: Pelantikan Prabowo-Gibran Bisa Ditunda

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:35

Tak Tahan Melihat Penderitaan Gaza, Kolombia Putus Hubungan Diplomatik dengan Israel

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:34

Pakar Indonesia dan Australia Bahas Dekarbonisasi

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:29

Soal Usulan Kewarganegaraan Ganda, DPR Dorong Revisi UU 12 Tahun 2006

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:25

Momen Hardiknas, Pertamina Siap Hadir di 15 Kampus untuk Hadapi Trilemma Energy

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:24

Prabowo-Gibran Diminta Lanjutkan Merdeka Belajar Gagasan Nadiem

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:16

Kebijakan Merdeka Belajar Harus Diterapkan dengan Baik di Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:06

Redmi 13 Disertifikasi SDPPI, Spesifikasi Mirip Poco M6 4G

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:59

Prajurit TNI dan Polisi Diserukan Taat Hukum

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:58

Selengkapnya