Berita

Prabowo Subianto dan Anies Baswedan/Net

Politik

Wasisto Raharjo: Anies dan Prabowo Tokoh Paling Mengerti Isu Geopolitik

JUMAT, 24 JUNI 2022 | 14:35 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto merupakan dua kandidat bakal calon presiden (Bacapres) yang paling cocok menjadi calon presiden. Alasannya, keduanya memiliki pengalaman akademik di luar negeri yang sangat baik, dan paham tentang isu geopolitik.

Begitu yang disampaikan Peneliti Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN)  bidang politik Wasisto Raharjo Jati ketika berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL menyoal nama tokoh bakal calon presiden yang paling paham geopolitik, Jumat (24/6).

"Anies lebih karena punya pengalaman akademis, dan sering  berbicara di forum regional maupun internasional. Prabowo juga karena pernah mendapatkan misi di luar negeri, baik sebagai tentara maupun menteri sehingga mengerti geopolitik,” urai Wasisto.


Menurutnya, calon presiden harus memiliki pemahaman ketahanan negara. Namun, di sisi lain bagi kalangan elite isu ketahanan negara masih didominasi persepsi ancaman tradisional seperti halnya perang dan konflik.  

Seharusnya, kata Wasisto, para elite politik memahami isu keamanan nontradisional yang berdampak besar bagi Indonesia.

"Namun agak kurang peka dengan isu keamanan non tradisional seperti ketahanan pangan maupun perubahan iklim yang juga dampaknya besar,” ucapnya.

Wasisto menjelaskan, Indonesia, sebagai tuan rumah G-20, harus terbuka dengan kondisi tantangan luar negeri. Ia pun meminta Presiden Joko Widodo untuk memberikan edukasi geopolitik kepada masyarakat Indonesia di forum tersebut.

"Jangan hanya terpaku pada isu Israel Palestina maupun konflik identitas yang dibalut agama di negara lain yang kemudian viral di ruang publik,” tutupnya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya