Berita

Mantan Dutabesar Republik Indonesia untuk Ukraina, Yuddy Chrisnandi saat meluncurkan buku yang berjudul “Cinta Keduaku Berlabuh di Ukraina”/Net

Politik

Buku Yuddy Chrisnandi Perlu Dijadikan Bahan Pelajaran Bagi Diplomat

RABU, 22 JUNI 2022 | 09:20 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Kecintaan mantan Dutabesar (Dubes) Republik Indonesia untuk Ukraina, Yuddy Chrisnandi pada Ukraina akhirnya dituangkan dalam sebuah buku. Judulnya, “Cinta Keduaku Berlabuh di Ukraina”.

Buku ini diluncurkan pada Selasa kemarin (21/6) di Gedung Aula Pikiran Rakyat, Kota Bandung Jawa Barat secara luring.

"Saya diberi kesempatan oleh negara saya, saya pahami Ukraina, dan saya sampaikan lewat buku saya untuk warga Indonesia," ujar Yuddy Chrisnandi saat memberi sambutan.

Dia mengurai bahwa buku itu bercerita tentang kisahnya sejak pertama mendarat di Ukraina pada 2017 lalu hingga detik-detik Ukraina mendapat agresi dari Rusia.

Bagi Direktur Pascasarjana Universitas Nasional (Unas) Prof. Dr. Maswadi Rauf buku yang diluncurkan Yuddy Chrisnandi perlu dijadikan bahan pelajaran. Tidak hanya bagi masa depan atau orang awam, tetapi juga bagi diplomat dan para dubes.

Alasannya, karena seorang diplomat mempunyai tanggung jawab besar. Pertama, menjadi wakil Republik Indonesia di negara penempatan. Kedua, diplomat mendapat tugas dari pemerintah untuk menjalin kerjasama dengan negara itu.

“Kerjasama yang menghasilkan manfaat bagi kedua bangsa ini tugas berat,” katanya.

Maswadi menilai dirinya banyak belajar dari Yuddy Chrisnandi setelah membaca buku tersebut. Salah satunya poin penting yang bisa dipetik adalah tentang kekuatan dari sosok Yuddy Chrisnandi yang suka mengembangkan silaturrahmi.

Sebab bagaimanapun diplomasi sebenarnya adalah cara menjaga hubungan dengan orang lain. Diplomasi itu memperkenalkan sebuah negara kepada orang yang dikunjungi, kemudian mencari informasi tentang orang dan negara itu.

“Jadi ada sesuatu yang dicapai dengan silaturrahmi melalui diplomasi. Ada kerjasama usaha-usaha perdamain dan saling memahami antar negara, tapi dasarnya silaturrahmi. Ini saya belajar dari Pak Yuddy, Pak Yuddy ini paling jago,” ucap Maswadi.

Senada itu, Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Padjadjaran (Unpad) Dr. Widya Setiabudi Sumadinata mengatakan, Yuddy Chrisnandi merupakan sosok diplomat sukses dan legendaris yang akan dikenang sepanjang hayat. Ini karena Yuddy memiliki kemampuan berjejaring dan berlatar belakang aktivis.

“Jadi yang saya temukan dan saksikan, hanya sedikit diplomat hebat karena tidak punya background sebagai aktivis, dan Profesor Yuddy adalah satu di antara sedikit tersebut,” jelasnya.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Lanal Banten dan Stakeholder Berjibaku Padamkan Api di Kapal MT. Gebang

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:55

Indonesia Tetapkan 5,5 Juta Hektare Kawasan Konservasi untuk Habitat Penyu

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:41

Kepercayaan Global Terus Meningkat pada Dunia Pelayaran Indonesia

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:27

TNI AU Distribusikan Bantuan Korban Banjir di Sulsel Pakai Helikopter

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:05

Taruna Jadi Korban Kekerasan, Alumni Minta Ketua STIP Mundur

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:42

Gerindra Minta Jangan Adu Domba Relawan dan TKN

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:19

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Jadi Lokasi Mesum, Satpol PP Bangun Posko Keamanan di RTH Tubagus Angke

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:24

Perbenihan Nasional Ikan Nila Diperluas untuk Datangkan Cuan

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:59

Komandan KRI Diponegoro-365 Sowan ke Pimpinan AL Cyprus

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:52

Selengkapnya