Berita

Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan sata hadiri mengenang almarhumah Ani Yudhoyono yang digelar di Assembly Hall, JCC, Senayan, Minggu (19/6)/Ist

Politik

Zulhas: Bu Ani Yudhoyono Telah Melahirkan Pemuda Penerus Bangsa

MINGGU, 19 JUNI 2022 | 21:10 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Menteri Perdagangan RI Zulkifli Hasan menyempatkan diri untuk hadir dalam acara mengenang almarhumah Ani Yudhoyono yang digelar di Assembly Hall, JCC, Senayan, Minggu (19/6).

Zulhas yang merupakan sahabat karib dari Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono ini, mengenang sosok Ani sejak dirinya menjabat sebagai Menteri Kehutanan.

Ketua Umum DPP PAN menilai, sosok almarhum Ani Yudhoyono sebagai ibu negara yang telah menyukseskan Gerakan Menanam Pohon.


“Selalu saya kenang Ibu Ani ini adalah sosok ibu negara yang hebat. Ia selalu keliling untuk memperkenalkan produk lokal, kriya dan kesenian Indonesia. Selain itu, Ibu Ani juga adalah sosok yang menyukseskan Program menanam pohon di era saya menjadi Menteri Kehutanan. Dedikasi dan jiwa kepemimpinan beliau menunjukan jiwa besar Ibu Ani sebagai Tokoh Bangsa,” kata Zulhas, Minggu (19/6).

Menteri Perdagangan ini percaya bahwa SBY dan Ibu Ani Yudhoyono merupakan salah satu contoh orang yang baik serta berhasil dalam mendidik anak menjadi sosok calon penerus bangsa.

"Saya juga menyanjung kehebatan Ibu Ani dan Pak SBY sebagai orangtua, mereka ini sukses melahirkan sampai mendidik anak-anaknya menjadi sosok calon pemuda penerus bangsa,” imbuhnya.

Tak hanya itu, lanjut Zulhas, dalam kesempatan ini Zulhas juga meyakini bahwa semangat Ibu Ani perlu ditularkan kepada generasi yang ada hari ini.

"Semangat serta cita-cita Ibu Ani perlu ditularkan kepada generasi yang hari ini, khususnya dalam bidang peningkatan produk lokal, kriya, dan kepedulian terhadap pendidikan anak bangsa,” demikian Zulhas.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya