Berita

Ridwan Kamil mengunggah sketsa peti jenazah untuk anaknya, Emmeril Kahn Mumtadz/Repro

Politik

Lewat Guratan Tinta, Ridwan Kamil Siapkan "Rumah Terakhir" Eril di Kampung Atalia

SABTU, 11 JUNI 2022 | 16:53 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Ayahanda Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril, Ridwan Kamil mengunggah video yang menampilkan peti jenazah beserta sketsa pemakaman anak pertamanya itu.

Melalui Instagram pribadinya, Ridwan Kamil mengunggah video yang menampilkan peti jenazah beserta sketsa area pemakaman anak pertamanya itu.

"Dear Eril. Saatnya kamu pulang ke negeri untaian doa. Ke negeri para wali yang salah satunya adalah leluhurmu," tulis Kang Emil dikutip Kantor Berita RMOLJabar, Sabtu (11/6).


Sebagai ayah, Kang Emil telah menyiapkan tempat persemayaman terakhir bagi Eril. Dirinya mendesain makam nan indah bersebelahan dengan sungai serta pemandangan gunung dan pesawahan yang hijau permai.

"Sudah aku siapkan sebuah tempat yang istimewa. Sudah aku desainkan sebuah rumah akhirmu yang indah. Di sebelah sungai kecil, dengan pemandangan gunung dan pesawahan yang hijau permai," ucapnya.

Almarhum Eril akan dikebumikan di Kecamatan Cimaung, Kabupaten Bandung. Dalam unggahan video itu, Kang Emil menjabarkan, makam Eril tak jauh dari lokasi kampung ibunya, Atalia Praratya dan akan dibangun sebuah Masjid dengan nama Al Mumtadz.

"Dear Eril, rumah akhirmu berada di sebelah masjid. Masjid yang bertempat di kampung ibumu. Masjid yang didesain dan sedang dibangun ayahmu," terangnya.

Kang Emil menjelaskan, pemilihan nama masjid itu sesuai dengan nama terakhir Eril yakni Mumtadz. Nama Mumtadz memiliki arti terbaik.

"Masjid Al Mumtadz. Yang artinya 'terbaik'. 'Terbaik' adalah caramu menjalani hidup di dunia fana ini. Tidak sia-sia kami pilihkan nama penuh doa itu untukmu," jelasnya.

"Eril, today is Saturday. It is a good day to go home (Eril, hari ini adalah hari Sabtu. Ini adalah hari yang baik untuk pulang)," tutupnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya