Berita

Waketum Golkar Ahmad Doli Kurnia usai menghadiri acara halal bihalal JMSI di Rumah Djan, Jakarta Pusat/RMOL

Politik

Waketum Golkar: Capres Kami Pak Airlangga Hartarto

KAMIS, 09 JUNI 2022 | 20:35 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Golkar yang merupakan salah satu partai tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) mengajukan nama Ketua Umum Airlangga Hartarto sebagai calon presiden (capres). Namun, dalam konteks KIB belum ada keputusan final bakal mengusung sosok capres.

“Kita belum bicarakan (soal capres) di KIB. Jadi bedakan positioning kita di KIB dan positioning di Golkar. Golkar calon presidennya Pak Airlangga Hartarto, di KIB kita belum bicara soal itu,” kata Wakil Ketua Umum Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia kepada wartawan di usai berbicara di Halal Bihalal yang digelar Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) di Roemah Djan, Jakarta, Kamis (9/6).

Doli menuturkan, KIB memiliki agenda yang cukup panjang. Masih banyak chapter atau babak yang saat ini sedang disusun menyongsong Pilpres 2024.


KIB, kata Doli, masih dalam tahap membicarakan tentang masa depan Indonesia membicarakan tentang konstruksi masa depan Indonesia pasca 2024.

“Ya itu tadi tadi mekanisme yang terjadi kayak begitu, kita belum bicara soal (capres) di KIB ya. Di KIB kita masih bicara hal-hal normatif kayak tadi itu konsepsional dan sebagainya,” katanya.

Ketua Komisi II DPR RI ini menambahkan, segala kemungkinan soal pencapresan di KIB masih sangat terbuka. Sebab, KIB masih belum bicara mengenai sosok yang bakal diusung dari internal koalisi.

“Bisa jadi PAN mencalonkan Pak Airlangga. Kita belum bicara itu (pencapresan),” tandasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Kesiapan Listrik dan Personel Siaga PLN Diapresiasi Warga

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:51

Megawati Minta Kader Gotong-Royong Bantu Sumatera

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:35

Muannas Peringatkan Pandji: Ibadah Salat Bukan Bahan Lelucon

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:28

Saksi Cabut dan Luruskan Keterangan Terkait Peran Tian Bahtiar

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:53

Rocky Gerung: Bagi Megawati Kemanusiaan Lebih Penting

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:40

Presiden Jerman: Kebijakan Trump Merusak Tatanan Dunia

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:53

Ostrakisme Demokrasi Athena Kuno: Kekuasaan Rakyat Tak Terbatas

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:31

Megawati Resmikan Pendirian Kantor Megawati Institute

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:53

Khamenei Peringatkan Trump: Penguasa Arogan Akan Digulingkan

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:06

NST 2026 Perkuat Seleksi Nasional SMA Kemala Taruna Bhayangkara

Sabtu, 10 Januari 2026 | 17:36

Selengkapnya