Berita

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky hadir di forum FPCI bertajuk "Heart-to-Heart: President of Ukraine Volodymyr Zelenskyy Talks to Indonesia" pada Jumat, 27 Mei 2022/Repro

Dunia

Enggan Tinggalkan Rakyat Ukraina, Presiden Zelensky Tak Akan Hadiri KTT G20 di Bali

JUMAT, 27 MEI 2022 | 20:47 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky memutuskan untuk tidak menghadiri KTT G20 yang akan digelar di Bali, November mendatang, secara tatap muka.

Berbicara di forum Foreign Policy Community of Indonesia (FPCI) yang dipandu oleh Dino Patti Djalal pada Jumat (27/5), Zelensky mengatakan ia tidak bisa meninggalkan rakyatnya di Ukraina.

"Saya tidak bisa meninggalkan Ukraina dan tidak bisa menghadiri apapun secara tatap muka karena saya tinggal bersama rakyat saya. Mereka membutuhkan dukungan saya, dan saya membutuhkan dukungan mereka di sini," kata Zelensky.


Untuk itu, ia mengatakan, jika perang masih berlanjut hingga KTT G20 berlangsung, maka ia memutuskan untuk tidak menghadirinya.

"Jika (masih) ada perang, itu bisa dilakukan secara virtual, hanya jika Indonesia mengizinkannya," tambah dia.

Zelensky sendiri telah diundang untuk menghadiri KTT G20 oleh Presiden Joko Widodo.

Menurut Kementerian Luar Negeri RI, diundangnya Zelensky ke KTT G20 dilakukan sebagai upaya pemerintah Indonesia untuk melakukan konsultasi dan komunikasi dengan banyak negara.

Perang di Ukraina pada dasarnya telah mengganggu rantai pasokan dan perekonomian global, memicu naiknya harga pangan hingga bahan bakar.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

DPR Dukung Pasutri Gugat Aturan Kuota Internet Hangus ke MK

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:51

Partai Masyumi: Integritas Lemah Suburkan Politik Ijon

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:28

Celios Usulkan Efisiensi Cegah APBN 2026 Babak Belur

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:09

Turkmenistan Legalkan Kripto Demi Sokong Ekonomi

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:39

Indonesia Kehilangan Peradaban

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:18

Presiden Prabowo Diminta Masifkan Pendidikan Anti Suap

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:11

Jalan dan Jembatan Nasional di 3 Provinsi Sumatera Rampung 100 Persen

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:55

Demokrat: Diam Terhadap Fitnah Bisa Dianggap Pembenaran

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:42

China Hentikan One Child Policy, Kini Kejar Angka Kelahiran

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:44

Ide Koalisi Permanen Pernah Gagal di Era Jokowi

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:22

Selengkapnya