Berita

Spanduk dukungan kepada Ketua KPK Firli Bahuri untuk maju di Pilpres 2024 di Lumajang/RMOLJatim

Politik

Dorong Firli Bahuri Nyapres pada 2024, Warga Lumajang Pasang Spanduk Dukungan

MINGGU, 15 MEI 2022 | 00:24 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Dukungan untuk Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Firli Bahuri maju di Pilpres 2024 terus bermunculan di berbagai daerah. Salah satunya dari warga Lumajang, Jawa Timur, dengan memasang spanduk dukungan di beberapa titik jalan.

Seperti yang terlihat di jalan Yani, Desa Kuteronon, Kecamatan Sukodono dan di Jalan Panjaitan, Lumajang, pada Sabtu (14/5).

"Saatnya Pemimpin Anti Korupsi menjadi presiden RI, Firli Bahuri for Presiden RI," demikian tulisan spanduk tersebut disertai foto Firli Bahuri mengenakan jas hitam dan kopiah hitam.

Pemasang spanduk, Sahrul mengatakan, dirinya sengaja secara mandiri dan spontan memasang spanduk tersebut agar banyak bermunculan tokoh menjelang Pemilu 2024, sehingga masyarakat mempunyai banyak pilihan terlebih bagi tokoh yang memiliki rekam jejak baik seperti Firli Bahuri.

Sahrul menilai Firli Bahuri merupakan figur yang tepat untuk meneruskan tongkat estafet Presiden Joko Widodo untuk memimpin Indonesia lebih baik.

"Kalau ketua KPK yang pasti itu berani memberantas Korupsi," ujarnya dikutip Kantor Berita RMOL Jatim, Sabtu (14/5).

"Kalau pemerintahnya bersih, bebas korupsi kita pasti sejahtera. Sekarang banyak masyarakat yang masih kelaparan, tapi korupsi juga tetap jalan," tegasnya.

Sahrul berharap Firli mau maju mencalonkan diri jadi presiden di pemilu 2024 nanti.
"Negara kita butuh sosok yang tegas dan memiliki jiwa pembasmi korupsi seperti beliau itu,” tambahnya.

Sementara itu, seorang warga yang kebetulan melintas mengaku cukup terkejut dengan kemunculan spanduk tersebut, terlebih melihat sosok yang ada spanduk.

"Iya bagus juga, itu kan yang suka nangkap pejabat korupsi yang KPK itu, bagus juga kita dukung biar kita bebas korupsi," ujar Sukiman yang berprofesi sebagai pedagang sayur.

Sementara itu, Samsuri seorang tukang ojek mengaku mendambakan sosok presiden seperti Firli Bahuri, meskipun KPK dituduh macam-macam tapi tetap tegas dan tidak pandang bulu dalam menjerat pelaku korupsi.

"Pak Firli itu hebat, saya sangat mendambakan beliau menjadi presiden negara kita. Sudah tegas, tidak kenal takut lagi. Beliau sangat berani melawan korupsi di Indonesia," harapnya.

Samsuri pun mengajak masyarakat Indonesia untuk mendukung dan melakukan gerakan "Firli Bahuri for 2024".

"Ayo masyarakat Indonesia, kita desak Pak Firli untuk maju jadi calon presiden dan kita dukung ramai-ramai agar negara kita benar-benar bebas dari korupsi dan kita menjadi negara yang sejahtera,” pungkasnya.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

UPDATE

Menag Cek Persiapan Akhir Layanan Jemaah Haji di Arab Saudi

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:05

Baru Kantongi 100 Ribu KTP, Noer Fajriensyah Ngebet Maju Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:02

Politikus Perempuan di DPR Diprediksi Bertambah 10 Orang

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:29

PDIP Tancap Gas Godok Nama-Nama Calon di Pilkada 2024

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:26

Pemprov DKI Tak Serius Sediakan TPU di Kepulauan Seribu

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:00

Subholding Pelindo Siap Kelola Area Pengembangan I Bali Maritime Tourism Hub

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:40

Ridwan Kamil-Bima Arya Berpeluang Dipromosikan 3 Parpol Besar di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:32

DPRD DKI Terus Dorong Program Sekolah Gratis Direalisasikan

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:24

Buku "Peta Jalan Petani Cerdas" Panduan Petani Sukses Dunia Akhirat

Senin, 06 Mei 2024 | 23:59

Popularitas Jokowi dan Gibran Tetap Tinggi Tanpa PDIP

Senin, 06 Mei 2024 | 23:11

Selengkapnya