Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Taiwan Diguncang Gempa 6,3 Magnitudo, Pusatnya di Pulau Yonakuni Okinawa

SENIN, 09 MEI 2022 | 16:59 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Gempa besar berkekuatan 6,3 magnitudo mengguncang Taiwan pada Senin (9/5) pukul 14.30 waktu setempat. Gempa membuat bangunan di ibukota Taipei terasa berguncang.

Menurut Survei Geologi Amerika Serikat (USGS), gempa berpusat di lepas pantai Taiwan, sekitar 70 km barat daya Pulau Yonakuni Okinawa dengan kedalaman 27 km.

"Semoga semua orang aman, mungkin ada gempa susulan dan harap berhati-hati," kata Walikota New Taipei City Hou You-yi di Facebook.

Dikutip dari The Japan Times, sejauh ini tidak ada laporan mengenai kerusakan atau korban akibat gempa.

Biro Cuaca Pusat Taiwan mencatat ini adalah gempa kelima di atas 6,0 magnitudo yang mengguncang pada tahun ini di seluruh pulau.

Pada awalnya, Badan Meteorologi Jepang memperkirakan gempa tersebut berkekuatan 6,6 magnitudo, dan kemungkinan memicu fluktuasi kecil permukaan lau. Tetapi sejauh ini belum ada peringatan tsunami yang dikeluarkan.

Taiwan dan daerah sekitarnya secara teratur dilanda gempa bumi karena pertemuan dua lempeng tektonik di dekatnya.

Pada Maret, gempa bumi berkekuatan 6,7 yang melanda pantai timur Taiwan mengguncang bangunan, menyebabkan satu orang terluka dan meruntuhkan jembatan yang setengah dibangun di timur pulau itu.

Gempa bumi 6.0 atau lebih dapat terbukti mematikan, meskipun tergantung dan pada kedalaman berapa terjadinya.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

UPDATE

Samsung Solve for Tomorrow 2024, Momentum untuk Dorong Peningkatan Literasi Digital

Sabtu, 27 April 2024 | 11:48

Paguyuban Warung Madura: Harusnya Kami Dilindungi Bukan Diberangus!

Sabtu, 27 April 2024 | 11:36

PIS Sukses Tekan Emisi 25,4 Ribu Ton Setara CO2

Sabtu, 27 April 2024 | 11:18

Sam Altman hingga Sundar Pichai Gabung Dewan Keamanan AI Amerika Serikat

Sabtu, 27 April 2024 | 10:59

OASA Perkuat Modal di Anak Usaha Rp69 Miliar

Sabtu, 27 April 2024 | 10:41

Ilham Bintang: Prabowo Siap-Siap Beli Obat Anti Resah

Sabtu, 27 April 2024 | 10:37

Induk Perusahaan Google Bagi-bagi Dividen untuk Pertama Kali

Sabtu, 27 April 2024 | 10:29

KPU Sewa 8 Kantor Hukum Hadapi Perselisihan Pileg 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 10:20

Blinken: Amerika Tidak Bermaksud Menghambat Tiongkok Lewat Pembatasan Ekspor Chip

Sabtu, 27 April 2024 | 10:18

Realisasi Anggaran untuk IKN Capai Rp4,3 Triliun per April 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 10:02

Selengkapnya