Berita

Menteri BUMN Erick Thohir saat temui warga yang ikut mudik bersama BUMN/RMOL

Politik

Mudik Bersama BUMN, 35.100 Pemudik Berangkat dari Stasiun Pasar Senen dan Stasiun Gambir di H-2

MINGGU, 01 MEI 2022 | 14:09 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Kementerian BUMN memastikan berikan pelayanan terbaik bagi masyarakat yang akan mudik Idulfitri tahun 2022. Salah satunya, pelayanan itu diberikan secara maksimal oleh petugas di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat.

Pelayanan tersebut terekam dalam tinjauan lapangan yang dilakukan Menteri BUMN Erick Thohir bersama Direktur Utama Jasa Raharja Rivan A. Purwantono dan Dirut KAI Didiek Hartantymela, saat menyapa peserta "Mudik Aman Mudik Sehat Bersama BUMN 2022" di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Sabtu (30/4).

Dikatakan Menteri BUMN Erick Thohir, pada Sabtu kemarin, kondisi kepadatan telah berkurang dibandingkan hari-hari sebelumnya. Namun, demikian pemerintah akan terus melakukan pemantauan serta pengawasan hingga periode mudik berakhir.


"Saya sudah memantau beberapa titik, memang kepadatan sudah berkurang dibandingkan beberapa hari sebelumnya. Tapi tentu pemerintah pusat, pemerintah daerah, masyarakat, BUMN, semua, tetap memastikan meski ada keterbatasan kami akan memberikan pelayanan semaksimal mungkin," kata Erick Thohir dalam keterangannya, Minggu (1/5).

Erick menyampaikan, salah satu contoh pelayanan itu ditunjukkan elemen terkecil yaitu petugas cleaning service dan security di Stasiun Pasar Senen yang tidak mengambil cuti untuk mendukung kelancaran program mudik gratis ini.

Pada kesempatan itu juga, sebagai bentuk apresiasinya terhadap kiprah para petugas cleaning service dan secutity di Stasiun Pasar Senen, Erick menyerahkan bantuan 130 paket sembako.     

Berdasarkan data keberangkatan, jumlah pemudik yang menggunakan moda transportasi kereta api terjadi peningkatan terutama pada keberangkatan pemudik hari Sabtu kemarin. Tepatnya di Stasiun Pasar Senen dan Stasiun Gambir, jumlah pemudik mencapai 35.100 orang.

Rinciannya, keberangkatan dari Stasiun Pasar Pasar Senen dengan tujuan, Semarang, Solo, DI Yogyakarta, Malang dan Surabaya, mencapai 18.800 penumpang  yang diantar dengan 28 kereta api, 2 diantaranya adalah kerata api tambahan.

Untuk Stasiun Gambir, sedikitnya 16.300 pemudik diberangkatkan dengan 35 rangkaian kereta api, 8 diantaranya adalah kereta api tambahan.

Pemberangkatan moda transportasi kereta api untuk program "Mudik Aman Mudik Sehat Bersama BUMN 2022" terutama yang disediakan PT Jasa Raharja yaitu 23 rangkaian kereta api akan berlangsung hingga Minggu (1/5) di Stasiun Pasar Senen dan Stasiun Jakarta Kota.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya