Berita

Politisi PDI Perjuangan Masinton Pasaribu/Net

Politik

Pelaporan Masinton ke MKD, Jamiluddin Ritonga: Harusnya Kritik Dilawan dengan Kritik

SELASA, 19 APRIL 2022 | 16:40 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Kritik pedas Masinton Pasaribu terhadap Luhut Binsar Panjaitan (LBP) berbuntut panjang. Masinton akhirnya dilaporkan ke MKD DPR RI dan adanya rencana aksi di depan kantor DPP PDIP.

Pengamat politik Jamiluddin Ritonga berpendapat tidak seharusnya loyalis LBP melaporkan Masinton, di negara yang menganut sistem demokrasi ini. Seharusnya, LBP bersikap gentlemen dan berwibawa untuk melawan kritik Masinton dengan adu data, bukan malah mengerahkan massa untuk merontokkan demokrasi.

"Dua hal ini tak perlu terjadi bila semua pihak tetap dalam koridor demokrasi. Dalam negara demokrasi, kritik seharusnya dilawan dengan kritik. Kritik Masinton seharusnya dibalas kritik oleh LBP atau pihak yang tak setuju atas kritik yang dilayangkan Masinton,” ucap Jamiluddin lewat keterangannya, Selasa (19/4).


Jamluddin mengatakan adanya upaya melaporkan Masinton ke MKD DPR RI tentu sangat disayangkan. Sebab, menurut dia, upaya yang demikian itu mengindikasikan belum siapnya sebagian anak bangsa untuk berbeda pendapat.

Terlebih, adanya ancaman demonstrasi di depan DPP PDIP imbas dari kritik pedas Masinton kepada LBP. Seharusnya, tindakan tersebut tidak perlu dilakukan.

“Tampaknya tak layak dilakukan. Sebab, argumentasi yang disampaikan Masinton seharusnya dibalas dengan argumentasi juga. Jadi argumentasi tak perlu dibalas dengan rencana aksi,” tutupnya.


Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

Kasus Hogi Minaya Dihentikan, Komisi Hukum DPR: Tak Penuhi Unsur Pidana

Rabu, 28 Januari 2026 | 17:07

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

UPDATE

Bedakan Es Gabus dengan Spons Saja Tidak Bisa, Apalagi Ijazah Asli

Jumat, 30 Januari 2026 | 02:09

Mendesak Pemberlakuan Cukai MBDK

Jumat, 30 Januari 2026 | 02:03

Paling Ideal Kedudukan Polri di Bawah Presiden

Jumat, 30 Januari 2026 | 01:21

MBG Lebih Mendesak, Lapangan Kerja Nanti Dulu Ya!

Jumat, 30 Januari 2026 | 01:16

Eggi Sudjana Cs Telah Jadi Pelayan Kepentingan Politik Jokowi

Jumat, 30 Januari 2026 | 01:11

Jokowi Butuh Perawatan Kesehatan Super Intensif

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:41

PKR Tatap Pemilu 2029 Mengandalkan Kader Daerah

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:09

Kubu Jokowi akan Terus Lancarkan Strategi Adu Domba terkait Isu Ijazah Palsu

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:04

Ahmad Luthfi Menghilang saat Bencana Menerjang Jateng

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:38

Roy Suryo akan Laporkan Balik Eggi Sudjana Cs

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:15

Selengkapnya