Berita

Dari kiri ke kanan: Teguh Santosa, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, dan Presiden Joko Widodo./RMOL

Politik

Pemilu 2024 Sudah Pasti, Teguh Santosa Berterima Kasih Pada Jokowi dan Megawati

SELASA, 12 APRIL 2022 | 18:01 WIB | LAPORAN: YELAS KAPARINO

Penegasan Presiden Joko Widodo bahwa Pemilu 2024 akan digelar sesuai waktu yang telah disepakati berdasarkan konstitusi bagaikan oase di tengah upaya segelintir pihak yang ingin mengembangkan wacana penundaan pemilu dan penambahan periode jabatan presiden.

Diharapkan, setelah ini tidak ada lagi anasir dan sempalan di sekitar kekuasaan yang kembali berupaya menunda pemilu dan menambah periode jabatan presiden demi mencapai tujuan-tujuan sempit yang bertentangan dengan reformasi, konstitusi, dan semangat konstitusionalisme.

Demikian dikatakan wartawan senior yang juga seorang dosen, Teguh Santosa, dalam keterangan di Jakarta, Selasa pagi (12/4). Sebelumnya, Teguh Santosa telah menyatakan akan mencalonkan diri sebagai anggota DPD RI dari dapil DKI Jakarta pada Pemilu 2024 mendatang.

"Saya berterima kasih akhirnya Presiden Joko Widodo menegaskan bahwa pemilu akan tetap dilaksanakan 2024 sesuai konstitusi. Ini memberikan kepastian kepada saya dan kawan-kawan lain yang ingin melayani masyarakat melalui pemilu," ujar pendiri Kantor Berita Politik RMOL dan juga dosen UIN Syarif Hidayatullah, Jakarta, ini.

Penegasan Presiden Jokowi tersebut, menurut Teguh Santosa, tidak terlepas dari konsistensi Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dalam menjaga konstitusi dan agenda reformasi.

“Terima kasih karena Ibu Mega mengerahkan seluruh kekuatan untuk menghadapi kelompok yang ingin membajak konstitusi. Kita semua berterima kasih,” ujar Teguh Santosa.

Ketika ditanya siapa yang dimaksudnya  dengan anasir di sekitar kekuasaan yang ingin menggoreng wacana penundaan pemilu dan penambahan periode presiden, Teguh Santosa mengatakan, anggota DPR RI dari PDIP Masinton Pasaribu kelihatannya tahu pasti.

“Dia (Masinton Pasaribu) sudah katakan (pihak yang ingin memaksakan penundaan pemilu dan penambahan periode presiden),” demikian Teguh Santosa.

Presiden Jokowi memastikan bahwa Pemilu 2024 akan digelar tanggal 14 Februari 2024 ketika berbicara hari Minggu kemarin (10/4).

"Ini perlu dijelaskan, jangan sampai nanti muncul spekulasi-spekulasi yang isunya beredar di masyarakat bahwa pemerintah tengah berupaya untuk melakukan penundaan Pemilu atau spekulasi mengenai perpanjangan jabatan presiden dan juga yang berkaitan dengan soal 3 periode," ujar Jokowi.

Setelah menegaskan pelaksanaan Pemilu 2024, Selasa siang (12/4) Presiden Jokowi melantik anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI dan Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu) RI periode 2022-2027 di Istana Negara.

Ketujuh komisioner KPU RI yang dilantik adalah Betty Epsilon Idroos, Hasyim Asy'ari, Mochammad Afifuddin, Parsadaan Harahap, Yulianto Sudrajat, Idham Holik, dan August Melaz.

Sementara lima komisioner Bawaslu RI yang dilantik adalah Lolly Suhenty, Puadi, Rahmat Bagja, Totok Haryono, dan Herwyn Jefler Hielsa Malonda.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya