Berita

Desain bangunan Ibu Kota Negara Nusantara di Kalimantan Timur/Net

Nusantara

Sayembara Desain Istana Wapres hingga Kompleks Legislatif Dimulai Besok

MINGGU, 27 MARET 2022 | 14:41 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Pemerintah akan menggelar sayembara desain Istana Wakil Presiden yang nantinya akan dipisah dengan lokasi Istana Presiden di Ibu Kota Negara Nusantara, Kalimantan Timur.

Sayembara ini akan dimulai pada 28 Maret hingga 8 April. Sementara penetapan pemenang dilakukan pada 24 Juni, dan penyerahan hadiah pada 27 Juni.

Direktur Jenderal Cipta Karya, Diana Kusumastuti menjelaskan, sayembara dilakukan agar masyarakat bisa berpartisipasi dalam membangun ibu kota baru.


Selain Istana Wakil Presiden, sayembara itu juga mencari desain untuk kawasan kompleks perkantoran lembaga legislatif, yaitu MPR, DPR, dan DPD.

Sayembara lainnya adalah konsep rancangan kawasan kompleks perkantoran lembaga yudikatif, yaitu Mahkamah Agung, Mahkamah Konstitusi, dan Komisi Yudisial.

Sementara yang terakhir adalah rancangan untuk kompleks peribadatan di area Danau Hijau.

Diana menjelaskan, desain harus memenuhi indikator kinerja terukur terkait bangunan gedung yang telah ditetapkan dalam dokumen Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP).

Di samping itu, desain harus mencerminkan identitas bangsa dari segi interior dan eksterior, ditambah menerapkan prinsip green building.

Adapun hadiah yang telah disiapkan berjumlah Rp 3,4 miliar untuk total 12 pemenang. Pemenang pertama akan mendapatkan Rp 500 juta, pemenang kedua Rp 250 juta, dan ketiga Rp 100 juta.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

UPDATE

Sekjen PBB Kecewa AS Keluar dari 66 Organisasi Internasional

Jumat, 09 Januari 2026 | 16:15

Gus Yaqut Tersangka Kuota Haji, PKB: Walau Lambat, Negara Akhirnya Hadir

Jumat, 09 Januari 2026 | 16:15

Gus Yahya Tak Mau Ikut Campur Kasus Yaqut

Jumat, 09 Januari 2026 | 16:03

TCL Pamer Inovasi Teknologi Visual di CES 2026

Jumat, 09 Januari 2026 | 15:56

Orang Dekat Benarkan Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Ngadep Jokowi di Solo

Jumat, 09 Januari 2026 | 15:47

KPK Sudah Kirim Pemberitahuan Penetapan Tersangka ke Yaqut Cholil dan Gus Alex

Jumat, 09 Januari 2026 | 15:24

Komisi VIII DPR: Pelunasan BPIH 2026 Sudah 100 Persen, Tak Ada yang Tertunda

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:56

37 WNI di Venezuela Dipastikan Aman, Kemlu Siapkan Rencana Kontigensi

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:45

Pilkada Lewat DPRD Bisa Merembet Presiden Dipilih DPR RI

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:40

PP Pemuda Muhammadiyah Tak Terlibat Laporkan Pandji Pragiwaksono

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:26

Selengkapnya