Berita

Politisi PKB Daniel Johan/Net

Politik

Jokowi Kesal karena Banjir Impor, Daniel Johan: Bagaimana Maju bila Calo Sudah Mendarah Daging

SABTU, 26 MARET 2022 | 03:53 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Presiden Joko Widodo kembali melontarkan kritik pedas kepada anak buahnya di kementerian yang menghamburkan uang negara untuk membeli produk impor.

Kejengkelan presiden dua periode karena banjir impor dilontarkan di hadapan publik saat acara pengarahan Aksi Afirmasi Bangga Buatan Indonesia di Bali pada Jumat pagi (25/3).

Menyikapi hal tersebut, politisi PKB Daniel Johan menyampaikan bahwa ketergantungan Indonesia terhadap produk impor tidak bisa dipungkiri. Menurut Daniel, kekesalan Presiden Jokowi yang disampaikan secara terbuka merupakan sikap yang wajar.


Kata Politisi PKB itu, Jokowi kesal karena selama ini pemerintah kerap mengampanyekan untuk mencintai produk dalam negeri.

"Rezim impor kan memang kuat menguasai republik ini, bagaimana industri nasional bisa maju bila mental calo sudah mendarah daging seperti itu,” tegas Daniel ketika berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL, Jumat (25/3).

Dia menambahkan, pemerintah harus mampu mengendalikan produk impor yang masuk ke Indonesia dan mengembangkan produk lokal agar dapat berkembang.

“Harus ada gerakan sistematis untuk mengubah semua ini, di Indonesia itu impor lebih gampang ketimbang ekspor,” imbuhnya.

Menurutnya, banyak bahan baku di Indonesia yang kerap dijual di pasaran luar negeri. Namun, yang terjadi para pengusaha justru tidak mau menjualnya di dalam negeri.

“Sekalinya mudah justru yang diekspor adalah bahan baku yang semakin menjauhkan Indonesia memiliki industri yang kuat,” tutupnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Pembongkaran Tiang Monorel Mangkrak Demi Penataan Kawasan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:59

Lahan Huntap Korban Bencana Harus Segera Dituntaskan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:52

Ini Identitas Delapan Orang dan Barbuk OTT Pejabat Pajak Jakut

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:12

Larangan Tambang Emas Rakyat, Kegagalan Baca Realitas

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:58

Pelapor Pandji Dianggap Klaim Sepihak dan Mencatut Nama NU

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:30

Romantisme Demokrasi Elektoral dan Keliru Baca Kedaulatan

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:08

Invasi AS ke Venezuela Bisa Bikin Biaya Logistik Internasional Bengkak

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:45

Khofifah Ajak Pramuka Jatim Sukseskan Ketahanan Pangan dan MBG

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:23

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Klok Dkk Siap Melumat Persija Demi Amankan Posisi

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:40

Selengkapnya