Berita

Pabrik pupuk di Sumy, Ukraina alami kebocoran amonia/Net

Dunia

Amonia Bocor di Sumy, Menteri Ukraina: Rusia Melakukan Serangan Kimia

SELASA, 22 MARET 2022 | 17:00 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Pemerintah Ukraina menyebut kebocoran amonia di wilayah Sumy merupakan bagian dari serangan kimia yang dilancarkan oleh Rusia.

Penjabat Menteri Ekonomi dan Sumber Daya Alam Ukraina, Ruslan Strilets mengatakan, kebocoran pabrik pupuk di Sumykhimprom terjadi karena serangan Rusia pada Minggu siang (20/3).

"Penjajah melakukan serangan kimia di wilayah Sumy," ujarnya dalam keterangan yang diterima redaksi pada Selasa (22/3).


Kebocoran tersebut berdampak di wilayah radius 2,5 kilometer. Namun karena arah angin, desa Novoselytsia juga terancam terkena dampak.

Penduduk di wilayah tersebut juga telah diimbau untuk mencari perlindungan di ruang bawah tanah untuk menghindari paparan. Jendela dan pintu juga diimbau untuk ditutup rapat dan sela-selanya dilapisi kain yang dibasahi asam sitrat atau cuka asetat kadar rendah.

"Jika Anda mencium bau ini (amonia), Anda harus bernapas melalui perban kasa basah yang direndam dalam larutan asam asetat atau asam sitrat," imbau pemerintah.

Saat ini, otoritas menuturkan telah mengirim tim penyelamat ke lokasi.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

UPDATE

Kadisdik DKI Senang Lihat Kemping Pramuka di SDN 11 Kebon Jeruk

Sabtu, 10 Januari 2026 | 02:03

Roy Suryo Cs Pastikan Menolak Ikuti Jejak Eggi dan Damai

Sabtu, 10 Januari 2026 | 01:47

Polri Tetap di Bawah Presiden Sesuai Amanat Reformasi

Sabtu, 10 Januari 2026 | 01:14

Kesadaran Keselamatan Pengguna Jalan Tol Rendah

Sabtu, 10 Januari 2026 | 01:04

Eggi dan Damai Temui Jokowi, Kuasa Hukum Roy Suryo Cs: Ada Pejuang Ada Pecundang!

Sabtu, 10 Januari 2026 | 00:34

Debat Gibran-Pandji, Siapa Pemenangnya?

Sabtu, 10 Januari 2026 | 00:19

Prabowo Didorong Turun Tangan terkait Kasus Ketua Koperasi Handep

Sabtu, 10 Januari 2026 | 00:04

Eggi dan Damai Mungkin Takut Dipenjara

Jumat, 09 Januari 2026 | 23:46

Relasi Buku Sejarah dan Medium Refleksi Kebangsaan

Jumat, 09 Januari 2026 | 23:42

Kadispora Bungkam soal Lahan Negara di Kramat Jati Disulap Jadi Perumahan

Jumat, 09 Januari 2026 | 23:07

Selengkapnya