Berita

Pabrik pupuk di Sumy, Ukraina alami kebocoran amonia/Net

Dunia

Amonia Bocor di Sumy, Menteri Ukraina: Rusia Melakukan Serangan Kimia

SELASA, 22 MARET 2022 | 17:00 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Pemerintah Ukraina menyebut kebocoran amonia di wilayah Sumy merupakan bagian dari serangan kimia yang dilancarkan oleh Rusia.

Penjabat Menteri Ekonomi dan Sumber Daya Alam Ukraina, Ruslan Strilets mengatakan, kebocoran pabrik pupuk di Sumykhimprom terjadi karena serangan Rusia pada Minggu siang (20/3).

"Penjajah melakukan serangan kimia di wilayah Sumy," ujarnya dalam keterangan yang diterima redaksi pada Selasa (22/3).

Kebocoran tersebut berdampak di wilayah radius 2,5 kilometer. Namun karena arah angin, desa Novoselytsia juga terancam terkena dampak.

Penduduk di wilayah tersebut juga telah diimbau untuk mencari perlindungan di ruang bawah tanah untuk menghindari paparan. Jendela dan pintu juga diimbau untuk ditutup rapat dan sela-selanya dilapisi kain yang dibasahi asam sitrat atau cuka asetat kadar rendah.

"Jika Anda mencium bau ini (amonia), Anda harus bernapas melalui perban kasa basah yang direndam dalam larutan asam asetat atau asam sitrat," imbau pemerintah.

Saat ini, otoritas menuturkan telah mengirim tim penyelamat ke lokasi.

Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

Pagar Suci Bekali Robinsar-Fajar Senjata Kujang

Senin, 04 November 2024 | 18:05

Menunggu Langkah Polri Periksa Budi Arie Usut Bandar Judol

Senin, 04 November 2024 | 17:42

Hajj Run 2024 Strategi Tingkatkan Literasi Haji pada Masyarakat

Senin, 04 November 2024 | 17:42

Muzani soal Pertemuan Prabowo-Jokowi di Solo: Hanya Silaturahmi Biasa

Senin, 04 November 2024 | 17:29

Undang Stakeholder, Baleg DPR Susun Prolegnas 2025-2029

Senin, 04 November 2024 | 17:21

Menhut Gandeng Polri Berantas Pembalakan Liar

Senin, 04 November 2024 | 17:15

Putri Zulkifli Hasan Siap Kawal Target Swasembada Energi

Senin, 04 November 2024 | 17:08

Penetapan Tersangka Tom Lembong Terlalu Dipaksakan

Senin, 04 November 2024 | 16:50

BNI dan BSD Jalin Kerja Sama Pembiayaan Supply Chain

Senin, 04 November 2024 | 16:46

Latihan Militer Perdana Indonesia-Rusia Latma ORRUDA 24 Resmi Dimulai

Senin, 04 November 2024 | 16:46

Selengkapnya