Berita

Perdana Menteri Selandia Baru Jacinda Ardern/Net

Dunia

Selandia Baru Kirim Bantuan Militer Tak Mematikan ke Ukraina

SENIN, 21 MARET 2022 | 11:44 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Selandia Baru mengumumkan bantuan keuangan ke Ukraina senilai 5 juta dolar NZ, beserta bantuan militer tidak mematikan.

Berbicara dalam konferensi pada Senin (21/3), Perdana Menteri Jacinda Ardern mengatakan dana bantuan tersebut akan diarahkan ke Dana Perwalian NATO. Nantinya dana tersebut digunakan untuk menyediakan bahan bakar, peralatan komunikasi, dan kotak P3K ke Ukraina.

"Kami menganggap apa yang terjadi di Ukraina sebagai gangguan besar-besaran terhadap tatanan berbasis aturan internasional dan karena itu berdampak pada kita semua dan itulah mengapa kami mengambil tindakan luar biasa ini," kata Ardern, seperti dikutip Reuters.


Ardern mengatakan, Angkatan Pertahanan Selandia Baru akan menyediakan peralatan taktis seperti pelindung tubuh, helm dan rompi yang melebihi kebutuhan.

Dengan pengumuman ini, maka total bantuan Selandia Baru ke Ukraina menjadi 11 juta dolar NZ.

Selandia Baru juga telah memberlakukan sanksi terhadap Rusia dan mengatur visa khusus untuk Ukraina dengan koneksi Selandia Baru.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya