Berita

Menteri Luar Negeri China, Wang Yi/Net

Dunia

Pertama Sejak Bentrokan di Perbatasan, Menlu China Wang Yi Kunjungi India

KAMIS, 17 MARET 2022 | 11:28 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Hubungan antara China dan India telah memburuk dalam beberapa tahun terakhir, khususnya ketika sengketa perbatasan di Ladakh, Himalaya semakin panas.

Namun sebuah informasi menyebutkan, Menteri Luar Negeri China Wang Yi dijadwalkan untuk mengunjungi India dalam waktu dekat. Itu menjadi kunjungan pejabat tingkat tinggi pertama dari China ke India, sejak keduanya terlibat bentrokan di Lembah Galwan, Ladakh, pada Mei 2020.

Meski demikian, ANI News menyebut informasi tersebut belum dikonfirmasi oleh kedua belah pihak.


Informasi yang beredar menyebut kunjungan Wang ditujukan untuk memulai kembali pembicaraan antara kedua negara. Wang juga ditugaskan mengundang Perdana Menteri Narendra Modi ke pertemuan BRICS yang akan diselenggarakan di Beijing pada akhir tahun ini.

Terlepas dari upaya untuk memulai kembali pembicaraan, China dan India mengadapi deadlock selama putaran diskusi militer dan diplomatik di perbatasan.

Terakhir, pembicaraan tingkat Panglima Korps putaran ke-15 antara India dan China diadakan di titik pertemuan perbatasan Chushul-Moldo di sisi India pada 11 Maret 2022.

India dan China sepakat untuk menjaga keamanan dan stabilitas di sepanjang Garis Kontrol Aktual di Sektor Barat.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lie Putra Setiawan, Mantan Jaksa KPK Dipercaya Pimpin Kejari Blitar

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:04

Pemangkasan Produksi Batu Bara Tak Boleh Ganggu Pasokan Pembangkit Listrik

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:00

Jaksa Agung Mutasi 19 Kajari, Ini Daftarnya

Senin, 12 Januari 2026 | 23:31

RDMP Balikpapan Langkah Taktis Perkuat Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 23:23

Eggi Sudjana-Damai Hari Lubis Ajukan Restorative Justice

Senin, 12 Januari 2026 | 23:21

Polri dan TNI Harus Bersih dari Anasir Politik Praktis!

Senin, 12 Januari 2026 | 23:07

Ngerinya Gaya Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 23:00

Wakapolri Tinjau Pembangunan SMA KTB Persiapkan Kader Bangsa

Senin, 12 Januari 2026 | 22:44

Megawati: Kritik ke Pemerintah harus Berbasis Data, Bukan Emosi

Senin, 12 Januari 2026 | 22:20

Warga Malaysia Ramai-Ramai Jadi WN Singapura

Senin, 12 Januari 2026 | 22:08

Selengkapnya