Berita

Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Firman Shantyabudi saat meninjau kesiapan Operasi Ketupat 2022 di Jawa Timur/Repro

Presisi

Jelang Operasi Ketupat 2022, Kakorlantas Imbau Masyarakat Persiapkan Perjalanan dengan Maksimal

KAMIS, 10 MARET 2022 | 22:51 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Masyarakat diimbau untuk mempersiapkan perjalanan dengan baik demi keselamatan. Persiapan itu, di samping kebutuhan perjalanan, juga kondisi kendaraan yang akan dikendari.

Begitu dikatakan Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Firman Shantyabudi saat meninjau kesiapan Operasi Ketupat 2022 di Jawa Timur.

Dikatakan Irjen Firman, persiapan yang serba mendadak sebelum berangkat akan membuat perjalanan serba tidak siap yang mungkin akan berdampak pada kecelakaan, kemacetan kendaraan maupun masalah lalu lintas lainnya.

"Perlu persiapan baik fisik kendaraan yang akan digunakan. Berlaku pada saat di jalan, muatan yang dibawa sampai kalau ada rencana berpariwisata tempat yang di tuju, termasuk kesehatan dan prokes karena masih dalam kondisi Covid-19," ujar Firman dalam keterangannya, Kamis (10/3).

Pada kunjungan itu, Firman juga memastikan kesiapan sarana dan prasarana jalan. Tak hanya jalan Tol, dia juga ingin memastikan kesiapan jalan-jalan arteri maupun sarana prasarana lainnya.

"Apa saja yang perlu disiapkan, kesiapan baik di jalan tol maupun jalan arteri ini masukan buat kami. Untuk masyarakat yang kita layani. Apa yang sudah kita siapkan perlu kita komunikasikan," katanya.

Dalam Operasi Ketupat 2022 di Jawa Timur, Firman juga menemukan sejumlah pagar yang rusak, beberapa ruas jalan terdapat genangan air, dan truk kelebihan muatan.

Firman mengaku akan segera berkoordinasi dengan para pemangku kebijakan lainnya dalam mengatasi berbagai masalah lalu lintas.

"Adanya kelebihan muatan pada satu kendaraan berpotensi hambatan lalin. Menghambat laju kendaraan lain yang ada dibelakangnya, berpotensi merusak jalan, kita tidak ingin terjadi hal yang tidak diinginkan," terangnya.

"Makanya perlu ada antisipasi dan disiapkan betul kendaraanya," demikian Firman.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Misi Dagang ke Maroko Catatkan Transaksi Potensial Rp276 Miliar

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:51

Zita Anjani Bagi-bagi #KopiuntukPalestina di CFD Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:41

Bapanas: Perlu Mental Berdikari agar Produk Dalam Negeri Dapat Ditingkatkan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:33

Sadiq Khan dari Partai Buruh Terpilih Kembali Jadi Walikota London

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:22

Studi Privat Dua Hari di Taipei, Perdalam Teknologi Kecantikan Terbaru

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:14

Kekuasaan Terlalu Besar Cenderung Disalahgunakan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:09

Demi Demokrasi Sehat, PKS Jangan Gabung Prabowo-Gibran

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:04

Demonstran Pro-Palestina Lakukan Protes di Acara Wisuda Universitas Michigan

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:57

Presidential Club Patut Diapresiasi

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:37

PKS Tertarik Bedah Ide Prabowo Bentuk Klub Presiden

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:11

Selengkapnya