Berita

Graha Wisata Ragunan yang kini menjadi tempat perawatan pasien Covid-19 tanpa gejala/Net

Kesehatan

Kabar Baik, Pasien Covid-19 di Ragunan dan Graha TMII Menurun

RABU, 09 MARET 2022 | 22:59 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Penanganan kasus Covid-19 di Provinsi DKI Jakarta menunjukkan hasil yang baik. Setidaknya, ada penurunan terkait keterisian kamar untuk pasien Covid-19.

Penurunan keterisian terjadi di Graha Wisata Taman Mini Indonesia Indah (TMII) dan Graha Wisata Ragunan yang diperuntukkan bagi pasien Covid-19 tanpa gejala.

Hingga Rabu (9/3), jumlah pasien OTG yang masih menjalani isolasi mandiri di Graha Wisata TMII ada enam orang, sedangkan di Graha Wisata Ragunan ada 10 orang.


Kepala Unit Pengelola (UP) Anjungan dan Graha Wisata Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) DKI Jakarta, Yayang Kustiyawan mengatakan, jumlah pasien OTG yang menjalani isolasi mandiri di dua lokasi menurun sejak 18 Februari 2022.

"Di Graha Wisata TMII masuk terakhir satu orang tanggal 7 Maret 2022. Sementara di Graha Wisata Ragunan masuk terakhir pasien satu orang kemarin," kata Yayang diberitakan Kantor Berita RMOLJakarta, Rabu (9/3).

Yayang menjelaskan, Graha Wisata TMII dan Graha Wisata Ragunan kembali dibuka untuk menampung pasien Covid-19 tanpa gejala sejak Februari 2022 lalu.

Meski demikian, keterisian kamar untuk isolasi mandiri pada gelombang tiga Covid-19 di dua lokasi tersebut belum sampai melebihi kapasitas.

“Jika pasien di Graha Wisata TMII dan Graha Wisata Ragunan sudah kosong, maka lokasi isolasi ditutup dan menunggu kebijakan selanjutnya,” tandas Yayang.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya