Berita

Dubes AS untuk Indonesia Sungh Y. Kim (kanan) bersama Menteri Kesehatan Budi Sadikin Gani (kiri) saat berada di klinik vaksinasi di Tangerang, 28 Februari 2022./Kedubes AS

Dunia

Amerika Serikat Kembali Kirimkan Vaksin Covid-19 untuk Indonesia

SELASA, 08 MARET 2022 | 05:38 WIB | LAPORAN: YELAS KAPARINO

Pemerintah Amerika Serikat kembali memberikan bantuan vaksin Covid-19 untuk Indonesia berupa 3,5 juta dosis vaksin Pfizer. Paket bantuan tersebut tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Jakarta, pada tanggal 4 Maret lalu.

Kedubes AS di Jakarta mengatakan, sampai saat ini Negeri Paman Sam melalui kemitraan dengan COVAX dan UNICEF telah menyumbang lebih dari 32,3 juta dosis vaksin Covid-19 untuk mendukung target vaksinasi di Indonesia.

Dengan total komitmen 4 miliar dolar AS, Amerika Serikat juga menjadi donor terbesar untuk COVAX, yang telah membantu Gavi, kemitraan kesehatan global publik-swasta, mengirimkan lebih dari 90 juta dosis vaksin ke Indonesia.

Secara global, Amerika Serikat menyumbangkan lebih dari 1,2 miliar dosis vaksin Covid-19 ke negara-negara yang paling membutuhkan, dan telah mengirimkan lebih dari 483 juta vaksin ke 110 negara, jumlah dosis yang disumbangkan ini lebih banyak dari gabungan bantuan vaksin dari semua negara lain.

“Amerika Serikat memegang teguh komitmen kemitraan kami dengan Indonesia untuk mengakhiri pandemi, menjaga kesehatan masyarakat, dan membuka kembali perekonomian,” ujar Direktur USAID, Jeff Cohen, dalam keterangan yang diterima redaksi Kantor Berita Politik RMOL.

Ditambahkan, selain menyumbangkan vaksin, Amerika Serikat juga memberikan dukungan untuk tempat vaksinasi, melatih petugas kesehatan, dan mendukung logistik untuk distribusi vaksin ke daerah-daerah terpencil yang membantu memastikan vaksin ini sampai ke tangan masyarakat.

Melalui media sosial dan pesan publik lainnya, Badan Pembangunan Internasional AS (USAID) dan mitra organisasi masyarakat sipil juga telah menjangkau puluhan juta masyarakat Indonesia melalui promosi vaksinasi serta melawan penyebaran informasi yang salah dan disinformasi.

Sejauh ini, sejak awal pandemi, pemerintah AS telah memberikan lebih dari 77 juta dolar AS untuk mendukung respons Indonesia terhadap Covid-19, yang merupakan tambahan dari bantuan kesehatan senilai lebih dari 1 miliar dolar AS selama dua dekade terakhir.

Dukungan AS itu telah menjangkau lebih dari 180 juta orang di Indonesia, atau hampir sekitar dua pertiga penduduk Indonesia. Amerika Serikat telah membantu sekitar 44.000 petugas kesehatan garis depan serta memperkuat lebih dari 1.400 rumah sakit dan klinik di seluruh Indonesia.

Hingga saat ini, USAID telah memberikan dukungan untuk 9.645 kegiatan vaksinasi, dan membantu diberikannya dua juta dosis vaksin Covid-19 kepada masyarakat.



Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya