Berita

Sobat Erick Nusa Tenggara Barat saat melakukan aksi sosial/RMOL

Politik

Dukung ET Capres 2024, Sobat Erick NTB Aksi Sosial di Daerah Wisata

MINGGU, 27 FEBRUARI 2022 | 15:57 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Pariwisata merupakan salah satu penggerak perekonomian nasional, tetapi saat ini sektor wisata sedang jatuh akibat adanya pandemi Covid-19.

Untuk membangkitkan gairah sektor wisata, Relawan Sobat Erick menggelar sejumlah aksi sosial di Nusa Tenggara Barat, Minggu (27/2).

Aksi tersebut diharapkan dapat membantu masyarakat sekitar kembali bangkit. Terutama di sektor pariwisata yang menjadi andalan mayoritas masyarakat di Nusa Tenggara Barat.


Seperti halnya yang dilakukan Erick Thohir atau ET, kelompok relawan pendukung Erick Thohir di 2024, Sobat Erick ini juga mendukung bangkitnya dunia pariwisata di Lombok.

Pasar Kebon Roek di Kec. Ampenan, Nusa Tenggara Barat menjadi titik awal kegiatan Relawan Sobat Erick.

Sobat Erick mendatangi pasar untuk membagikan sejumlah paket sembako kepada masyarakat di sana.

Kedatangan Sobat Erick juga ke NTB juga merupakan agenda untuk mensosialisasikan sosok Menteri BUMN Erick Thohir untuk maju sebagai Capres 2024 mendatang.

Agenda tersebut disampaikan oleh Ketua DPD Sobat Erick NTB, Dhidit Setiawan saat sedang melaksanakan kegiatan di Pasar Kebon Roek.

Hadirnya Sobat Erick di NTB adalah sebagai salah satu upaya mendukung program Erick Thohir dalam membantu masyarakat di Daerah Wisata yang sedang terdampak pandemi.

“Sobat Erick berkesempatan hadir berupaya memberikan dukungan semangat dan beberapa bantuan guna meringankan beban masyarakat di daerah kawasan wisata ini,” kata Dhidit.

Selain membagikan paket sembako. Sobat Erick juga memberikan bantuan sosial berupa sembako dan sejumlah dana ke Panti Asuhan Al-Ikhlas yang terletak di Kecamatan Ampenan, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat.

Kemudian, Sobat Erick mengunjungi rumah Pak Jhon seorang pelaku usaha UMKM Kopi Lombok. Kunjungan tersebut juga untuk memberikan bantuan kepada salah satu pelaku UMKM agar dapat mengembangkan usahanya.

Bantuan berupa uang tunai diberikan langsung di lokasi kediaman Pak Jhon di Jalan Datu Dehe, Merembu, Kec. Labuapi, Kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat.

Walau dengan keterbatasannya memakai kursi roda, Jhon tetap semangat merintis usaha kopi tradisionalnya ditengah pandemi ini.

Proses pembuatan kopi Pak Jhon dimulai dari green bean, hingga proses roasting-nya juga masih menggunakan cara tradisional yaitu disangrai dengan panci, hingga akhirnya menjadi kopi bubuk.

“Terima kasih Sobat Erick telah mendukung usaha saya ini. Bapak Erick itu sosok yang tegas dan santun sekali, saya juga tau bapak Erick sangat mendukung petani kopi. Semoga saya bisa bertemu dengan pak Erick suatu hari nanti,” harap Jhon.

Melanjutkan aksinya, Sobat Erick melancong ke rumah Aprilia Maulida, pelajar SMAN 2 Mataram.

Kedatangan Sobat Erick untuk menyerahkan bantuan berupa penunjang sarana belajar di Jalan Swadaya, Kekalik Jaya, Kecamatan Sekarbela, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat.

Tidak berhenti di situ, Sobat Erick melanjutkan aksinya dengan memborong dagangan pedagang kaki lima di Pantai Ampenan pada Jalan Pabean, Kec. Ampenan, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat.

Kegiatan Sobat Erick disambut antusias yang baik dari para pedagang dan warga yang ada di sekitar Pantai Ampenan. Tidak hanya memborong dagangan, Sobat Erick juga membagikannya secara gratis ke warga sekitar Pantai Ampenan teresebut.

“Saya dan teman-teman disini tidak menyangka akan kedatangan Sobat Erick disni untuk memborong dangan kami. Semoga para relawan Sobat Erick sehat-sehat semua dan Bapak Erick Thohir juga dapat amanah bila terpilih di 2024 nanti,” jelas Ijul, salah satu pedagang kaki lima di kawasan tersebut.

Mengakhiri kegiatan, Sobat Erick juga mensosialisasikan sosok Erick Thohir kepada masyarakat di Pantai Ampenan serta membagikan kaos disana.

Kegiatan Aksi Sosial Sobat Erick adalah suatu agenda dalam mendukung sosok Menteri BUMN Erick Thohir untuk maju menjadi calon presiden (Capres) di tahun 2024 mendatang.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya