Berita

Thailand mengubah nama resmi ibukota Bangkok jadi Krung Thep Maha Nakhon/Net

Dunia

Thailand Ubah Nama Resmi Bangkok Jadi "Krung Thep Maha Nakhon"

RABU, 16 FEBRUARI 2022 | 17:13 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Monarki Thailand mengubah nama ibukotanya, dari Bangkok menjadi "Krung Thep Maha Nakhon".

Perubahan diajukan oleh Office of the Royal Society (ORST) dan telah disetujui oleh kabinet pada Selasa (15/2). Meski begitu, nama "Bangkok" juga masih akan tetap diakui.

Menurut Bangkok Post, nama "Krung Thep Maha Nakhon" tidak akan berlaku sampai pengajuan diperiksa oleh komite yang bertugas memeriksa semua RUU.


Selain itu, kabinet juga meminta panel mempertimbangkan tambahan pengamatan dari Kementerian Luar Negeri.

Pada rapat kabinet juga disetujui sejumlah ejaan negara, wilayah, dan zona administratif. Daftar tersebut telah diserahkan ke kantor perdana menteri untuk dibuat pengumuman.

Di dalam daftar tersebut juga termasuk ejaan Roma untuk ibukota Italia, Nay Pyi Taw ibukota Myanmar, dan perubahan Kerajaan Nepal menjadi Republik Demokratik Federal Nepal.

Pada Rabu (16/2), wakil jurubicara pemerintah Ratchda Dhanadirek  mengatakan tidak ada yang berubah dalam penamaan ibukota.

Nama Thailand "Krung Thep Maha Nakhon" hanya akan digunakan sebagai nama resminya. Sementara nama Bangkok masih akan dikenali dalam tanda kurung.

Nama "Bangkok" telah digunakan secara resmi sejak November 2001 di bawah pengumuman ORST. Itu berasal dari daerah lama Bangkok, yang sekarang menjadi bagian dari wilayah metropolitan ibukota yang lebih besar, yaitu distrik Bangkok Noi dan Bangkok Yai.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya