Berita

Presiden Amerika Serikat Joe Biden/Net

Dunia

Ukraina Memanas, Joe Biden: Warga AS Harus Pergi Sekarang

JUMAT, 11 FEBRUARI 2022 | 18:19 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Situasi antara Ukraina dan Rusia semakin memanas, terutama terkait dengan ketegangan di wilayah perbatasan. Hal ini mengundang kekhawatiran dari Ukraina dan Barat bahwa Rusia berpotensi melakukan invasi ke Ukraina.

Menanggapi situasi yang terus berkembang, Presiden Amerika Serikat Joe Biden mendesak warga Amerika Serikat di Ukraina untuk segera meninggalkan negara itu, dengan alasan ancaman invasi Rusia di tengah krisis yang sedang berlangsung di Eropa Timur.

“Warga Amerika harus pergi sekarang,” kata Biden dalam wawancara yang direkam sebelumnya dengan NBC News yang dirilis pada hari Kamis (10/2).

Pesan itu pernah dia serukan dua pekan lalu.

“Ini tidak seperti kita berurusan dengan organisasi teroris. Kita berhadapan dengan salah satu tentara terbesar di dunia. Ini situasi yang sangat berbeda dan segalanya bisa menjadi gila dengan cepat," tambahnya.

Biden juga mengulangi pesannya bahwa dalam keadaan apa pun dia tidak akan mengirim pasukan Amerika Serikat ke Ukraina, bahkan untuk menyelamatkan warga Amerika Serikat jika terjadi invasi Rusia.

"Itu perang dunia. Ketika orang Amerika dan Rusia mulai menembak satu sama lain, kita berada di dunia yang sangat berbeda,” kata Biden.

Komentar Biden ini muncul tidak lama setelah Departemen Luar Negeri Amerika Serikat dalam catatan perjalanan yang diperbarui pada hari Kamis (10/2), menyarankan hal serupa, yakni agar warga Amerika Serikat untuk meninggalkan Ukraina dan mendesak mereka yang tetap bertahan di Ukraina untuk berhati-hati karena potensi operasi tempur dari Rusia.

“Jangan bepergian ke Ukraina karena meningkatnya ancaman aksi militer Rusia dan Covid-19. Mereka yang berada di Ukraina harus berangkat sekarang melalui sarana komersial atau pribadi,” begitu bunyi peringatan perjalanan itu, seperti dikabarkan .

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Pilkada 2024 jadi Ujian dalam Menjaga Demokrasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:52

Saling Mengisi, PKB-Golkar Potensi Berkoalisi di Pilkada Jakarta dan Banten

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:26

Ilmuwan China Di Balik Covid-19 Diusir dari Laboratoriumnya

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:54

Jepang Sampaikan Kekecewaan Setelah Joe Biden Sebut Negara Asia Xenophobia

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:43

Lelang Sapi, Muzani: Seluruh Dananya Disumbangkan ke Palestina

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:35

PDIP Belum Bersikap, Bikin Parpol Pendukung Prabowo-Gibran Gusar?

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:16

Demonstran Pro Palestina Capai Kesepakatan dengan Pihak Kampus Usai Ribuan Mahasiswa Ditangkap

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:36

PDIP Berpotensi Koalisi dengan PSI Majukan Ahok-Kaesang di Pilgub Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:20

Prabowo Akan Bentuk Badan Baru Tangani Makan Siang Gratis

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:50

Ribuan Ikan Mati Gara-gara Gelombang Panas Vietnam

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:29

Selengkapnya