Berita

Pelantikan pengurus DPC PPP Bondowoso/RMOLJatim

Politik

Resmi Pimpin PPP Bondowoso, Bupati Salwa Targetkan 12 Kursi Legislatif

MINGGU, 06 FEBRUARI 2022 | 00:42 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Penambahan kursi legislatif jadi target besar KH Salwa Arifin usai resmi didapuk sebagai Ketua Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Bondowoso. Pelantikan jajaran Dewan Pengurus Cabang (DPC) PPP Bondowoso periode 2021-2026 digelar di Aula Hotel Palm, Bondowoso, Jawa Timur, Sabtu (5/2).

Bupati Bondowoso, KH Salwa Arifin, menjabat Ketua DPC, kemudian anggota DPRD Bondowoso Barri Sahlawi Zain menjabat sebagai Sekjen. Pelantikan seluruh pengurus tersebut dipimpin langsung oleh Wakil Ketua Bidang OKK DPW PPP Jatim, Mujahid Anshori.

Juga disaksikan langsung oleh Wakil Menteri Agama RI yang sekaligus merupakan Wakil Ketua DPP PPP, Dr. H. Zainut Tauhid Sa'adi, serta sejumlah petinggi partai PPP Provinsi Jatim.


Salwa Arifin dalam sambutan pertamanya sebagai Ketua DPC mengatakan, dengan momentum kepengurusan yang baru ini pihaknya mengharapkan bisa menjadi hal yang indah bagi PPP.

Khususnya di Bondowoso, sekaligus juga bisa mendorong DPC PPP dalam berikhtiar dan berupaya menjemput kemenangan khususnya di Pemilihan Legislatif (Pileg) dan Pilkada 2024.

"Oleh karena itu saya berharap kepada kepengurusan yang baru dilantik harus penuh semangat baru untuk melangkah. Kita bekerja secara maksimal, kerja keras memanfaatkan waktu yang sedikit sekali," ujarnya dikutip Kantor Berita RMOLJatim.

Salwa menuturkan, DPC PPP Bondowoso pada pesta demokrasi 2024 mendatang menargetkan 12 perolehan kursi di legislatif.

"Ayo kita meraih kemenangan sebanyak-banyaknya, naikkan perolehan kursi dari lima menjadi 12 kursi," harapnya.

Untuk maraih terget tersebut, pimpinan Ponpes Manbaul Ulum di Desa Tangsil Wetan, Wonosari ini menyebutkan, agar seluruh anggota PPP hingga tingkatan bawah kompak dan solid. Tidak mudah terpecah belah, serta menjauhkan kepentingan pribadi atau personal.

"Tetap semangat, kompak, solid. Jangan mudah terpecah belah di antara internal ini. Harus punya pendirian yang teguh bahwa kita adalah saudara," tegas Bupati Salwa.

Sementara itu, Mujahid Anshori mengatakan, pihaknya meminta pengurus DPC PPP yang baru ini untuk gaspol. Yakni, melakukan penguatan struktur atau konsolidasi struktural dengan mengadakan Musancab ke kecamatan-kecamatan sekaligus persiapan verifikasi yang mulai Agustus akan ada pendaftaran.

"Mulai sekarang Pengurus DPC yang baru ini untuk segera melakukan gaspol, kita kasih waktu tiga bulan," ucapnya.

Ia sendiri mengaku optimistis dengan keberadaan Bupati Salwa Arifin sebagai Ketua DPC bisa mendongkrak suara PPP di Bondowoso.

"Sekaligus untuk mendongkrak suara PPP untuk menjadi pemenang Pemilu di Bondowoso. Harus menjadi pemenang Pemilu. Kalau saya melihat situasinya dan perkembangannya ini, sinyal baik untuk PPP naik," pungkasnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya