Berita

Kepala Biro Penerangan Penerangan Masyarakat (Biropenmas) Mabes Polri Brigjend Ahmad Ramadhan/Net

Presisi

Pelapor Jerinx SID, Adam Deni jadi Tersangka dan Ditahan Bareskrim Polri

KAMIS, 03 FEBRUARI 2022 | 05:52 WIB | LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA

Pelapor kasus dugaan pengancaman yang ditudingkan ke I Gede Ari Astina (Jerinx SID), Adam Deni resmi menjadi tersangka yang ditetapkan Dittippidsiber Bareskim Mabes Polri.

Adam Deni menjadi tersangka karena mengunggah sebuah dokumen pribadi di media sosial tanpa seizin pemilik data.

Kepala Biro Penerangan Penerangan Masyarakat (Biropenmas) Mabes Polri Brigjend Ahmad Ramadhan menyatakan, sebelum menetapkan tersangka pihaknya sudah memeriksa empat orang saksi dan saksi ahli sebanyak 8 orang.

Kata Ramadhan, Adam Deni resmi ditahan oleh penyidik pada Selasa malam (1/2).

"Benar, tadi malam sekitar pkl. 19.00 WIB Saudara Adam Deni sudah diamankan oleh Dittipidsiber Bareskrim Polri atas Tindak Pidana melakukan upload dokumen elektronik pribadi tanpa seijin pemilik," demikian kata Ramadhan, Rabu (2/2).

Adam Deni dijerat dengan Pasal 48 ayat 1,2 dan 3 juncto Pasal 32 ayat 1,2 dan 3 UU ITE. Ia dilaporkan oleh seseorang berinisial SYD pada 27 Januari lalu.

Lebih lanjut Ramadhan mengimbau kepada masyarakat untuk tidak mengambil data pribadi seseorang dan mengunggah ke Medsos tanpa izin dari pemilik data.

"Mengambil data pribadi orang lain dan mengupload ke media sosial tanpa seijin pemilik data yang dapat menimbulkan konsekuensi hukum ke depan," pungkas Ramadhan.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

UPDATE

Tidak Balas Dendam, Maroko Sambut Hangat Tim USM Alger di Oujda

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Move On Pilpres, PDIP Siap Hadapi Pilkada 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Absen di Acara Halal Bihalal PKS, Pengamat: Sinyal Prabowo Menolak

Sabtu, 27 April 2024 | 21:20

22 Pesawat Tempur dan Drone China Kepung Taiwan Selama Tiga Jam

Sabtu, 27 April 2024 | 21:14

Rusia Kembali Hantam Fasilitas Energi Ukraina

Sabtu, 27 April 2024 | 21:08

TETO Kecam China Usai Ubah Perubahan Rute Penerbangan Sepihak

Sabtu, 27 April 2024 | 20:24

EV Journey Experience Jakarta-Mandalika Melaju Tanpa Hambatan

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Hubungan PKS dan Prabowo-Gibran, Ini Kata Surya Paloh

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Gebyar Budaya Bolone Mase Tegal Raya, Wujud Syukur Kemenangan Prabowo-Gibran

Sabtu, 27 April 2024 | 19:28

Menuju Pilkada 2024, Sekjen PDIP Minta Kader Waspadai Pengkhianat

Sabtu, 27 April 2024 | 19:11

Selengkapnya