Berita

Anggota DPR Aceh, Darwati A Gani, siap diusung sebagai calon Walikota Banda Aceh/Net

Politik

Bakal Dicalonkan Jadi Walikota Banda Aceh, Kader Perempuan PNA: Siap

JUMAT, 28 JANUARI 2022 | 17:38 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Aceh, Darwati A Gani, menegaskan kesiapannya jika dicalonkan sebagai Walikota Banda Aceh pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024. Menurutnya, sebagai kader harus patuh terhadap arahan partai.

"Saya siap ditempatkan di mana saja," kata Darwati, kepada Kantor Berita RMOLAceh, Jumat (28/1).

Meski demikian, Darwati tidak ingin tergesa-gesa memutuskan untuk maju. Karena, dia harus melihat iklim politik yang berkembang.

“Tidak mau maju karena adanya dorongan-dorongan saja,” kata dia. "Namun harus benar-benar harus mampu untuk bekerja, bukan hanya untuk menangkan saja.”

Darwati juga mengaku sudah banyak yang ingin dirinya mau dicalonkan menjadi Wali kota Banda Aceh. Bahkan, kata dia, ada juga yang meminta untuk menjadi calon Wakil Gubernur Aceh.

“Bahkan ada juga yang menginginkan maju sebagai calon anggota DPR RI,” ujar dia.

Sekretaris Jenderal Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Nanggroe Aceh, Miswar Fuadi, sebelumnya mengatakan kalau partai politik pimpinan Irwandi Yusuf ini menyiapkan Darwadi A Gani untuk berlaga di Pemilihan Kepala Daerah 2024. Menurut Miswar, hal itu merupakan suara dari kader dan anggota PNA.

"Ada yang menginginkan anggota DPR Aceh tersebut maju sebagai calon Walikota Banda Aceh pada pilkada 2024,” kata Miswar, Rabu (26/1).

Namun keputusan ini tidak bisa diambil tergesa-gesa. Keputusan tersebut, kata Miswar, diambil dalam rapat pimpinan partai.

Namun, Miswar menambahkan, dirinya tidak ingin mendahului suara partai. Rapat pimpinan, kata Miswar, digelar dalam waktu dekat.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Viral Video Mesum Warga Binaan, Kadiv Pemasyarakatan Jateng: Itu Video Lama

Jumat, 19 April 2024 | 21:35

UPDATE

Kini Jokowi Sapa Prabowo dengan Sebutan Mas Bowo

Minggu, 28 April 2024 | 18:03

Lagi, Prabowo Blak-blakan Didukung Jokowi

Minggu, 28 April 2024 | 17:34

Prabowo: Kami Butuh NU

Minggu, 28 April 2024 | 17:15

Yahya Staquf: Prabowo dan Gibran Keluarga NU

Minggu, 28 April 2024 | 17:01

Houthi Tembak Jatuh Drone Reaper Milik AS

Minggu, 28 April 2024 | 16:35

Besok, MK Mulai Gelar Sidang Sengketa Pileg

Minggu, 28 April 2024 | 16:30

Netanyahu: Keputusan ICC Tak Membuat Israel Berhenti Perang

Minggu, 28 April 2024 | 16:26

5.000 Peserta MTQ Jabar Meriahkan Pawai Taaruf

Minggu, 28 April 2024 | 16:20

Kepala Staf Angkatan Darat Israel Diperkirakan Mundur dalam Waktu Dekat

Minggu, 28 April 2024 | 16:12

Istri Rafael Alun Trisambodo Berpeluang Ditersangkakan

Minggu, 28 April 2024 | 16:05

Selengkapnya