Berita

Koordinator Komisi untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (Kontras) Fatia Maulidiyanti

Politik

Rumah Fatia Kontras Disatroni Lima Polisi untuk Jemput Paksa, Kasus Luhut Pandjaitan?

SELASA, 18 JANUARI 2022 | 10:16 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Kediaman Koordinator Komisi untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (Kontras) Fatia Maulidiyanti didatangi polisi dan hendak dijemput untuk dibawa ke Polda Metro Jaya.

Kabar tersebut disampaikan oleh Ketua Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia (YLBHI), Muhammad Isnur melalui pesan berantai ke sejumlah grup WhatsApp.

"Pagi ini sekitar pukul 08.00 ada 5 polisi datang ke tempat tinggal Fatia Maulidiyanti (Koordinator Kontras) mau jemput dan bawa ke Polda Metro Jaya, alasan mau jemput paksa untuk pemeriksaan," bunyi pesan yang diterima redaksi, Selasa pagi (18/1).


Namun demikian dalam pesan tersebut, Fatia menolak dijemput paksa dan akan datang sendiri ke Polda Metro Jaya pada pukul 11.00 WIB.

"Sementara ada satu mobil polisi yang standby mengikuti," bunyi akhir pesan tersebut.

Saat dikonfirmasi, Isnur membenarkan adanya peristiwa seperti dalam pesan berantai tersebut.

"Yes," ujar Isnur kepada Kantor Berita Politik RMOL, Selasa pagi.

Isnur belum bisa menyampaikan detail terkait kasus apa yang membuat Fatia akan dijemput paksa, apakah terkait laporan Luhut Binsar Pandjaitan atau bukan.

Nantinya, informasi secara detail akan disampaikan saat tiba di Polda Metro Jaya.

"Nanti di Polda ya," pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Pembongkaran Tiang Monorel Mangkrak Demi Penataan Kawasan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:59

Lahan Huntap Korban Bencana Harus Segera Dituntaskan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:52

Ini Identitas Delapan Orang dan Barbuk OTT Pejabat Pajak Jakut

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:12

Larangan Tambang Emas Rakyat, Kegagalan Baca Realitas

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:58

Pelapor Pandji Dianggap Klaim Sepihak dan Mencatut Nama NU

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:30

Romantisme Demokrasi Elektoral dan Keliru Baca Kedaulatan

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:08

Invasi AS ke Venezuela Bisa Bikin Biaya Logistik Internasional Bengkak

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:45

Khofifah Ajak Pramuka Jatim Sukseskan Ketahanan Pangan dan MBG

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:23

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Klok Dkk Siap Melumat Persija Demi Amankan Posisi

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:40

Selengkapnya