Berita

Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon dan Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani saat ngopi bareng/Repro

Politik

Ngopi di Cafe, Tiga Pentolan Gerindra Bahas Pilgub DKI dan Pilpres 2024

SABTU, 08 JANUARI 2022 | 16:30 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Tiga pentolan Partai Gerindra gelar pertemuan sambil "ngopi bareng" di sebuah cafe di Jakarta.

Ketiganya adalah Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon dan Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani.

Ketiga elite partai besutan Prabowo Subianto itu "Ngopi Bareng" membahas Pilkada DKI Jakarta hingga Pilpres 2024 mendatang.


Momen yang diabadikan Sufmi Dasco dan diunggah di akun Instagram pribadinya @SufmiDasco, dikatakan membahas soal dinamika Pilkada DKI Jakarta hingga Pemilu Serentak 2024.

"Ngopi sore untuk Indonesia Raya!" ucap Dasco mengawali caption postingan Instagramnya.

Dasco menuturkan bahwa "Ngopi Bareng" elit Gerindra ini diawali dengan perbincangan isu mutakhir yakni bagaimana membantu pemerintah menekan laju Covid-19.  

"Kami bertiga berbicara tentang bagaimana membantu pemerintah menekan laju Covid-19 di sebuah cafe di Jakarta," tuturnya.

Selain itu, Dasco juga menyebut pihaknya bersama Fadli Zon dan Ahmad Muzani membahas pemetaan Pilpres 2024 hingga Pilkada DKI Jakarta, mengingat Gubenur DKI Jakarta Anies Baswedan akan berakhir masa jabatannya pada Oktober tahun ini.

Pasalnya, geliat politik jelang Pilkada dan Pilpres yang digelar serentak ini sudah mulai dirasakan tahun 2022 ini.

"Kami pun mulai melakukan pemetaan terhadap pasangan calon presiden dan wakil presiden serta mulai meraba peta koalisi menuju pilpres 2024 dan juga pilkada DKI Jakarta mendatang. Salam Indonesia Raya!" demikian Sufmi Dasco.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya