Berita

Deklarasi dukungan Anies Baswedan di Banten/RMOLBanten

Politik

Ribuan Warga Banten Deklarasikan Dukungan Anies Maju Pilpres 2024

SENIN, 27 DESEMBER 2021 | 03:57 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Ribuan warga terlibat dalam deklarasi dan dukungan Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera (Anies) Provinsi Banten di Pokel Garden, Kelapa Dua, Serang, Banten, Minggu (26/12).

Dalam deklarasi ini dihadiri Ketua Umum Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera, Laode Basir dan tokoh-tokoh Banten, pendiri Banten, Pengurus Forum Pondok Pesantren, dan berbagai lintas organisasi. Di antara yang hadir terlihat Aeng Haerudin, Eden Gunawan, Udin Saparudin, Ajat Sudrajat.

Ketua Umum Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera, Laode Basir, mengingatkan kepada pendukung Anies untuk tidak menyerang atau membully pemerintah yang sedang berkuasa, tapi bagaimana membangun Indonesia ini lebih baik.

"Kita tidak usah ikut-ikutan menyerang, apalagi membully. Yang harus dipikirkan bagaimana membangun Indonesia ini lebih baik," ungkap Basir.

Selain itu, Basir juga mengingatkan kepada seluruh pendukung Anies di Banten bahwa semua elemen masyarakat bertanggung jawab mengambil petan dalam merubah negara ini menjadi lebih baik, bukan orang lain. Namun dalam mewujudkan perubahaan itu, pendukung Anies harus berprilaku santun terhadap siapa saja.

"Kita yang bertanggung jawab dalam mengubah bangsa ini, bukan orang lain. Untuk itu kita harus lebih santun dengan siapa saja," jelas Basir, dikutip Kantor Berita RMOLBanten.

Sementara itu, Ketua Dewan Pembina Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera, Aeng Haerudin, mengatakan sosok Anies Baswedan menjadi presiden 2024 sudah sangat tepat. Banyak prestasi yang dicapai selama mengemban menjadi gubernur DKI Jakarta. Sehingga di 2024 nanti, figur Anies sangat tepat menjadi presiden mendatang.

"Banyak sekali prestasi yang sudah dicapai Anies selama menjadi gubernur DKI Jakarta. Dan figur seperti ini yang dibutuhkan membangun bangsa ini mendatang," ungkap Aeng, mantan Ketua DPRD Provinsi Banten.

Aeng menambahkan, deklarasi pendukung Anies di Banten karena desakan masyarakat Banten yang menuntut agar segera dilakukan.

"Deklarasi pendukung Anies ini merupakan desakan dari masyarakat agar segera dibentuk pendukung Anies di Banten," tambah Aeng.

Ketua Presidium Anies, Udin Saparudin, mengatakan deklarasi pendukung Anies ini tidak hanya untuk wilayah provinsi, tapi delapan kabupaten dan kota di Provinsi Banten juga dilakukan hal yang sama.

"Deklarasi ini tidak hanya untuk wilayah provinsi, tetapi juga pengukuhan pendukung Anies di 8 kabupaten dan kota di Banten," ujar Udin.

Melihat antusias masyarakat, Udin optimis Anies dapat memenangkan Pemilihan Presiden 2024 mendatang.

"Melihat antusias seperti ini, saya yakin, Anies Baswedan dspat memenangkan Pemilihan Presiden 2024 mendatang," tutup Udin.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya