Berita

Lokasi Muktamar ke-34 Nahdlatul Ulama hari kedua di Gedung Serba Guna (GSG) UIN Raden Intan/RMOL

Politik

Muktamar ke-34 Lanjut, Muktamirin Dilarang Interupsi Laporan Pertanggungjawaban Said Aqil

KAMIS, 23 DESEMBER 2021 | 10:30 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Muktamar ke-34 Nahdlatul Ulama (NU) dilanjutkan pada hari kedua, Kamis (23/12) di Lampung.

Hari kedua dimulai dengan sidang pleno kedua terkait pembahasan Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) PBNU periode sebelumnya yang semula dijadwalkan pada Rabu malam di Gedung Serba Guna (GSG) UIN Raden Intan.

Pada hari pertama, muktamirin telah menggelar sidang pleno terkait Tata Tertib Muktamar ke-34 NU yang berlangsung cukup alot dengan adanya perbedaan pendapat di beberapa pasal.

Membuka sidang pleno kedua, Ketua Steering Committee Muktamar NU, Prof Muhammad Nuh mengajak muktamirin menjaga suasana yang baik.

Lewat audio yang dipasang di luar ruang sidang, terdengar Muhammad Nuh menunjukkan sejumlah laporan media terkait ketegangan pada sidang pleno pertama.

"Bismillah kita hari ini bangun suasana muktamar dengan baik," ujarnya.

Untuk menghindari gangguan, ia mengumumkan tidak boleh ada interupsi selama penyampaian LPJ yang disajikan oleh Ketua PBNU KH Said Aqil Siroj.

"Interupsi apapun tidak ada. Nanti dipersilakan (jika) laporan pertanggungjawaban selesai, ada waktu untuk tanggapan. Bismillah kita sepakat menjaga marwah agar muktamar ini damai, bermartabat, aman," pungkas dia.

Populer

Demo di KPK, GMNI: Tangkap dan Adili Keluarga Mulyono

Jumat, 20 September 2024 | 16:22

Mantan Menpora Hayono Isman Teriak Tanah Keluarganya Diserobot

Jumat, 20 September 2024 | 07:04

KPK Ngawur Sebut Tiket Jet Pribadi Kaesang Rp90 Juta

Rabu, 18 September 2024 | 14:21

Kaesang Kucing-kucingan Pulang ke Indonesia Naik Singapore Airlines

Rabu, 18 September 2024 | 16:24

Fufufafa Diduga Hina Nabi Muhammad, Pegiat Medsos: Orang Ini Pikirannya Kosong

Rabu, 18 September 2024 | 14:02

Kaesang Bukan Nebeng Private Jet Gang Ye, Tapi Pinjam

Rabu, 18 September 2024 | 03:13

Diungkap Roy Suryo, Fufufafa Rajin Akses Situs Porno Lokal dan Mancanegara

Senin, 16 September 2024 | 07:44

UPDATE

Pemindahan IKN Diklaim Disetujui Rakyat, Prabowo Harus Melanjutkan

Kamis, 26 September 2024 | 23:57

Astrid Nadya Kembali Terpilih sebagai Presiden OIC Youth Indonesia

Kamis, 26 September 2024 | 23:44

Kapolri Dorong Korlantas Terus Berinovasi

Kamis, 26 September 2024 | 23:21

Pasangan RIDO Bakal Berdayakan Pensiunan ASN untuk Menghijaukan Jakarta

Kamis, 26 September 2024 | 22:47

Peserta Pilgub Sumut Agar Adu Gagasan, Bukan ‘Gas-Gasan’

Kamis, 26 September 2024 | 22:21

Punya Empat Lawan, Elektabilitas Agung-Markarius Sudah di Atas 50 Persen

Kamis, 26 September 2024 | 22:20

KPK Cekal 3 Tersangka Suap IUP Kaltim

Kamis, 26 September 2024 | 22:07

Kejati Sumut Tahan 5 Tersangka Dugaan Korupsi PT Angkasa Pura II Kuala Namu

Kamis, 26 September 2024 | 21:55

Lewat Hilirisasi, Jokowi Dinilai Sukses Jaga Stabilitas Ekonomi

Kamis, 26 September 2024 | 21:46

Pernah Tempati Asrama Muhammadiyah, Aktivis Ciputat Ini Kini Dilantik jadi Anggota DPRD Labura

Kamis, 26 September 2024 | 21:44

Selengkapnya