Berita

Pengamat politik dari Universitas Al-Azhar Indonesia (UAI) Ujang Komarudin/Net

Politik

Menteri-menteri Nonparpol Diyakini Akan Jadi Korban Reshuffle

JUMAT, 17 DESEMBER 2021 | 16:21 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Kabar perombakan kabinet kian santer terdengar jelang perubahan tahun. Dikabarkan reshuffle akan digelar pada tanggal 22 Desember ini.

Menanggapi beragam spekulasi reshuffle kabinet yang muncul, pengamat politik dari Universitas Al-Azhar Indonesia (UAI) Ujang Komarudin, memprediksi sejumlah menteri yang notabene adalah nonparpol akan didepak dari Kabinet Jokowi-Maruf.

"Yang akan dikorbankan menteri-menteri yang bukan dari parpol," kata Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR) ini.

Ujang menilai bukan tidak mungkin Kepala Kantor Staf Presiden (KSP) Moeldoko akan diganti dengan mantan Panglima TNI Hadi Tjahjanto.
 
Ujang juga menyebut bahwa nama Moeldoko sangat mungkin diganti oleh orang baru, termasuk Hadi Tjahjanto. Posisi Moeldoko bisa jadi hanya digeser ke pos lain.

Di satu sisi, Jokowi juga akan mengakomodir PAN dalam reshuffle nanti. Nama Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan paling santer disebut akan masuk kabinet.

Ujang menduga Zulhas akan menempati posisi sebagai Menko PMK yang kini diduduki Muhadjir Effendi.

"Moeldoko mungkin saja diganti. Mungkin juga Menko PMK yang akan diambil oleh Zulhas. Intinya, yang akan dikorbankan menteri-menteri yang bukan dari parpol," demikian Ujang Komarudin.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Prabowo-Gibran Perlu Buat Kabinet Zaken

Jumat, 03 Mei 2024 | 18:00

Dahnil Jamin Pemerintahan Prabowo Jaga Kebebasan Pers

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:57

Dibantu China, Pakistan Sukses Luncurkan Misi Bulan Pertama

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:46

Prajurit Marinir Bersama Warga di Sebatik Gotong Royong Renovasi Gereja

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:36

Sakit Hati Usai Berkencan Jadi Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Pemerintah: Internet Garapan Elon Musk Menjangkau Titik Buta

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Bamsoet Minta Pemerintah Transparan Soal Vaksin AstraZeneca

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:16

DPR Imbau Masyarakat Tak Tergiur Investasi Bunga Besar

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:06

Hakim MK Singgung Kekalahan Timnas U-23 dalam Sidang Sengketa Pileg

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:53

Polisi Tangkap 2.100 Demonstran Pro-Palestina di Kampus-kampus AS

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:19

Selengkapnya