Berita

Unjuk rasa KAMPAK di depan gedung KPK RI, Jumat (10/12)/RMOL

Hukum

KAMPAK Minta KPK Usut Dugaan Pengadaan Produk Rapid Tes Antigen

JUMAT, 10 DESEMBER 2021 | 21:59 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Komunitas Aksi Mahasiswa Pemuda Antikorupsi (KAMPAK) Merah Putih RI meminta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menelusuri anggaran penanganan Covid-19 dan mengusut dugaan korupsi terkait pembelanjaan produk rapid tes antigen.

Hal itu disampaikan langsung oleh Koordinator Aksi KAMPAK, Miswardi Nasution, saat menggelar aksi unjuk rasa di depan Gedung Merah Putih KPK, Jalan Kuningan Persada Kav 4, Setiabudi, Jakarta Selatan, Jumat (10/12).

Dalam orasinya, Miswardi meminta Presiden Joko Widodo untuk mencopot Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin yang terkait dengan dugaan penyimpangan belanja produk rapid tes antigen dengan anggaran Rp 129 miliar pada 2021.

"Di tengah kesusahan rakyat dalam era pandemi ini maka tindakan korupsi menambah derita rakyat kecil," ujar Miswardi.

Selain itu, KAMPAK juga meminta kepada KPK untuk menelusuri anggaran penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) sekitar Rp 744,75 triliun.

"Meminta KPK agar mengusut dugaan korupsi terkait pembelanjaan produk rapid tes antigen dengan anggaran kurang lebih sebesar Rp 129 miliar yang dikelola Menteri Kesehatan RI," pungkas Miswardi.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Eko Darmanto Bakal Didakwa Terima Gratifikasi dan TPPU Rp37,7 M

Senin, 06 Mei 2024 | 16:06

Fahri Hamzah: Akademisi Mau Terjun Politik Harus Ganti Baju Dulu

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Pileg di Intan Jaya Molor Karena Ulah OPM

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Gaduh Investasi Bodong, Pengamat: Jangan Cuma Nasabah, Bank Juga Perlu Perlindungan

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Tertinggi dalam Lima Tahun, Ekonomi RI di Kuartal I 2024 Tumbuh 5,11 Persen

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Parnas Tak Punya Keberanian Usung Kader Internal jadi Cagub/Cawagub Aceh

Senin, 06 Mei 2024 | 15:45

PDIP Buka Pendaftaran Cagub-Cawagub Jakarta 8 Mei 2024

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Dirut Pertamina: Kita Harus Gerak Bersama

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Banyak Pelanggan Masih Pakai Ponsel Jadul, Telstra Tunda Penutupan Jaringan 3G di Australia

Senin, 06 Mei 2024 | 15:31

Maju sebagai Cagub Jateng, Sudaryono Dapat Perintah Khusus Prabowo

Senin, 06 Mei 2024 | 15:24

Selengkapnya