Berita

Pegiat media sosial Denny Siregar/Net

Politik

Sindir Novel Baswedan, Denny Siregar: Terlihat Mana yang Punya Prinsip, Mana yang Ingin Dapat Slip

RABU, 08 DESEMBER 2021 | 02:02 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Novel Baswedan menyatakan diri menerima tawaran Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) bergabung menjadi ASN. Setelah dirinya diberhentikan dengan hormat lantaran dinyatakan Tidak Memenuhi Syarat (TMS) sebagai ASN saat proses alih status pegawai KPK. 

Sikap Novel Baswedan ini berbeda dengan 12 mantan pegawai KPK lainnya yang menolak tawaran Polri, mereka memutuskan memilih jalannya masing-masing. Tak ayal, sikap Novel dinilai pegiat media sosial Denny Siregar tak memiliki prinsip.

“Terlihat mana yang punya prinsip dan mana yang pengen dapat slip,” kata Denny lewat akun Twitter pribadinya @Dennysiregar7, Selasa (7/12).

“Jenggot doang panjang, hati mah "alah mak jangggg.." sindirnya.

Sebelumnya, Novel Baswedan menjelaskan mengapa dirinya bersedia bergabung dengan korps bhayangkara. Ia ingin berbuat dalam rangka melakukan pemberantasan korupsi di Indonesia. Sebab, jika tak menjadi apa-apa maka dirinya tak memiliki kewenangan sehingga sulit untuk melakukan kerja pemberantasan korupsi.

Meski menerima, Novel mengaku kurang nyaman lantaran ditempatkan pada bidang pencegahan. Sebab baginya yang ideal ialah diberikan tugas sesuai dengan kompetensi, meski tak sesuai harapan, Novel berjanji memberikan kontribusi besar bagi pemberantasan korupsi.

“Ya kalau bicara ideal mestinya ideal ketika kami bisa melakukan tugas sebaagaimana kompetensi tepatnya pada kami,” keluh Novel kepada wartawan usai menghadiri sosialisasi pengangkatan khusus mantan pegawai KPK di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Senin (6/12).

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

UPDATE

Prabowo Instruksikan GSN Bikin Gerakan Nyata Bantu Rakyat

Minggu, 03 November 2024 | 01:51

Purnomo Yusgiantoro Center Apresiasi Kebijakan Swasembada Energi

Minggu, 03 November 2024 | 01:31

DPR Tinjau Kebocoran Penerimaan Negara di Sektor SDA

Minggu, 03 November 2024 | 01:11

Bakamla Asah Kemampuan di Perairan Teluk Ambon

Minggu, 03 November 2024 | 00:50

Prabowo Ingatkan Anak Buah Menteri Jangan Sering ke Luar Negeri

Minggu, 03 November 2024 | 00:30

Telkom Tingkatkan Kepedulian Karyawan Lewat Program Ayo BerAKSI

Minggu, 03 November 2024 | 00:10

Dari Menteri Hingga Bupati Siap Gunakan Maung

Sabtu, 02 November 2024 | 23:46

Rosan Pastikan GSN Lembaga Non-Politik

Sabtu, 02 November 2024 | 23:15

China Diam-dian Bangun Kapal Induk Misterius, Untuk Apa?

Sabtu, 02 November 2024 | 22:50

Erick Thohir Yakin Target Setoran Dividen BUMN Rp90 Triliun Bakal Tercapai Tahun Ini

Sabtu, 02 November 2024 | 22:30

Selengkapnya