Berita

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo bersama Ketua FKDM DKI Jakarta, Munir Arsyad/Ist

Politik

Ditemui Ketua FKDM DKI, Ganjar Akui Punya Hubungan Akrab dengan Anies Baswedan

MINGGU, 21 NOVEMBER 2021 | 05:58 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo ternyata memiliki hubungan yang akrab dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Dua kepala daerah itu kerap berkomunikasi terkait daerahnya masing-masing.

Demikian disampaikan Ketua Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) DKI Jakarta, Munir Arsyad, kepada Kantor Berita RMOLJakarta, Sabtu (20/11).

Munir mengaku bertemu Ganjar Pranowo di Semarang setelah difasilitasi Kepala Kesbangpol Jawa Tengah pada Jumat kemarin (19/11).


"Pak Ganjar cerita pernah ngopi bareng Pak Anies dan Pak Ridwan Kamil (Gubernur Jawa Barat) tahun 2018. Menurut Pak Ganjar, ngopi bareng itu menjadi cara meredam panasnya suhu politik saat itu," kata Munir.

Menurut Munir, dalam kesempatan tersebut, Ganjar juga menitipkan salam hormat untuk Anies. Apalagi kedua tokoh nasional itu sama-sama alumni Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta.

Dalam sejumlah hasil survei, nama Ganjar dan Anies kerap menempati posisi tiga besar capres unggulan menjelang Pilpres 2024.

Di sisi lain, lanjut Munir, Ganjar juga mendukung terjalinnya silaturahmi FKDM tingkat nasional.

"Silaturahmi ini untuk menyatukan visi dan misi agar tercipta negara kesatuan Republik Indonesia yang aman dan tentram," ucap Munir.

Munir menekankan bahwa FKDM merupakan mata dan telinga gubernur terkait deteksi dini di masyarakat.

"FKDM dapat juga menjadi mata dan telinga Presiden," demikian Munir.

FKDM DKI Jakarta melaksanakan kunjungan ke Semarang dan Yogyakarta selama tiga hari, 17-19 November 2021. Kunjungan kerja yang diikuti seluruh anggota FKDM DKI Jakarta itu bertujuan menjalin silaturahmi dan penguatan antar-FKDM.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

Kasus Hogi Minaya Dihentikan, Komisi Hukum DPR: Tak Penuhi Unsur Pidana

Rabu, 28 Januari 2026 | 17:07

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

KPK Amankan Dokumen dan BBE saat Geledah Kantor Dinas Perkim Pemkot Madiun

Rabu, 28 Januari 2026 | 11:15

UPDATE

DPR Minta TVRI Maksimalkan Siaran Piala Dunia hingga Pelosok Negeri

Jumat, 30 Januari 2026 | 12:12

Budisatrio Dinilai Tepat Gantikan Sugiono di Kementerian Luar Negeri

Jumat, 30 Januari 2026 | 11:53

KPK Kembali Periksa Lima Pejabat Pemkab Bekasi Terkait Kasus Suap Ijon Bupati Ade Kuswara

Jumat, 30 Januari 2026 | 11:47

Trump: Putin Setuju Tahan Serangan ke Ukraina Selama Musim Dingin Ekstrem

Jumat, 30 Januari 2026 | 11:29

Lonjakan Harga Emas Diprediksi Tembus Rp4,2 Juta Akhir Tahun

Jumat, 30 Januari 2026 | 11:16

Pasar Minyak Masih Bergejolak Tanggapi Rencana AS Serang Iran

Jumat, 30 Januari 2026 | 11:08

Bawang Putih Impor Bakal Masuk Pasar, Kemendag Targetkan Harga Jinak Sebelum Ramadan

Jumat, 30 Januari 2026 | 10:50

Saham Nokia Anjlok, Ketua Dewan Komisaris Mengundurkan Diri

Jumat, 30 Januari 2026 | 10:20

Buntut Kasus Hogi Minaya, Kapolresta Sleman Dinonaktifkan

Jumat, 30 Januari 2026 | 10:01

Rapat Pleno Tetapkan Gus Yahya Kembali Pimpin NU

Jumat, 30 Januari 2026 | 10:01

Selengkapnya