Berita

Rapimda (Rapat Pimpinan Daerah) dan Musda (Musyawarah Daerah) II KNPI Kolaka Timur yang digelar pada Kamis (18/11) hingga Jumat besok (19/11)/Repro

Politik

Gelar Rapimda dan Musda II, KNPI Koltim Komitmen Perkuat Peran Pemuda dalam Pembangunan Daerah

KAMIS, 18 NOVEMBER 2021 | 19:58 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Upaya konsolidasi dan restrukturisasi organisasi untuk memastikan konsistensi komitmen pembangunan dilaksanakan DPD KNPI Kolaka Timur (Koltim) dengan menggelar Rapimda (Rapat Pimpinan Daerah) dan Musda (Musyawarah Daerah) II.

Ketua DPD KNPI Koltim, Subiran Paridamos mengatakan, Rapimda dan Musda kali ini mengusung tema "Realisasi Gagasan, Karya dan Kerja Nyata Pemuda Dalam Menyukseskan Pembangunan di Kolaka Timur, Bersatu, Bangkit, Tumbuh", pada 18-19 November 2021 di Aula Pemda Kolaka Timur dan Kedai Rakyat.

Dalam sambutannya, Subiran menuturkan tujuan pelaksanaan Rapimda dan Musada ini selain konsolidasi dan restrukturisasi organisasi, juga memastikan komitmen pemuda masih solid dalam mendukung dan mengawal program pembangunan di Kolaka Timur.


"Dan lebih kepada bagaimana menyatukan visi dan misi pemuda dalam menyukseskan program pembangunan di Kolaka Timur," ujar Subiran dalam keterangan tertulisnya, Kamis (18/11).

Kata Ketua Arus Muda Indonesia ini, KNPI tidak boleh lagi hanya sekedar nama dan tanpa konstribusi apa-apa untuk kemajuan daerah. Tapi dia mendorong organisasi kepemudaan ini menjadi wadah bersama semua elemen pemuda yang bukan untuk transaksi jabatan atau transaksi materi.

"Yang seperti selama ini dipahami pihak luar tentang KNPI. Tetapi lebih kepada meletakkan posisinya sebagai organisasi pemuda yang paripurna untuk mengawal agenda pembangunan," tandasnya.

Dia menguarai, dimasa lalu KNPI Koltim tidak kelihatan gaungnya, bahkan kepengurusan periode sebelumnya tidak membentuk pengurus kecamatan. Oleh karena itu di bawah kepemimpinannya, Subiran membuat 12 program unggulan yang akan dijalankan untuk menyokong dan mengawal agenda pembangunan di Koltim.

Penulis buku Tauhid Jurnalis ini berharap kepada para pemuda untuk bangkit dan bersatu menuntaskan agenda pembangunan di Koltim dengan memberikan gagasan, karya dan kerja nyata.

Dia juga mendorong para pemuda-pemuda yang berkualitas untuk bisa menjadi pemimpin kelak, yang bisa secara nyata membangun perubahan yang lebih baik untuk daerahnya.

Sebab dia mencatat, dari 125 ribu penduduk di Koltim, lebih dari setengahnya atau tepatnya 62 persen adalah angkatan muda yang sangat menentukan pembangunan. Bahkan, jumlah ASN dan Honorer di lingkup Pemkab yang jumlahnya 6 ribu - 7 ribuan lebih dari setengahnya juga adalah angkatan muda.

"Tapi kalau kita cek disektor lain semisal UMKM, pertanian, perikanan, dan lain-lain, angkatan muda belum berperan secara signifikan. Bahwa dari 133 kepala desa di Kolaka timur, hanya ada beberapa kepala desa yang pemuda. Ini ke depan KNPI harus pikirkan dan gerakkan," katanya.

Pendiri organisasi dan Yayasan Sekolah Peradaban ini berharap agar semua pengurus dari tingkat DPD, DPK hingga OKP bisa bahu membahu mewujudkan itu semua.


DIa meminta politik transaksional ditubuh KNPI yang selama ini menjalar harus dihilangkan. Caranya, dengan fokus mengembalikan Marwah dan tujuan KNPI yaitu memberikan kemaslahat bagi pembangunan.

"Oleh karena itu saudara-saudaraku, ayo bahu membahu membesarkan dan merealisasikan tujuan kita berhimpun di KNPI", sambungnya.

Lebih lanjut, Subiran yang kembali terpilih dalam Musda II Pemuda/KNPI Koltim ini mengapresiasi kehadiran PLH Bupati yang diwakili oleh Asisten II, Andi Ikbal Tongasa, para kepala OPD, dan 14 MPI.

Rapimda dan Musda II ini dihadiri oleh 25 pengurus DPD KNPI Koltim, 14 orang MPI, 12 DPK KNPI Kecamatan yang masing-masing mengirimkan tiga orang delegasi, serta OKP Nasional serta OKP Kabupaten yang terdaftar serta terverifikasi oleh panitia pelaksana.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya