Berita

Presiden Filipina Rodrigo Duterte/Net

Dunia

Pendaftaran Kandidat Pilpres Filipina Mendekati Batas Akhir, Presiden Duterte Belum Tentukan Sikap

SENIN, 15 NOVEMBER 2021 | 16:20 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Batas waktu pendaftaran nama kandidat calon presiden dan wakil Filipina mendekati detik-detik terakhir, namun demikian sejumlah perubahan masih bisa terjadi.

Presiden Rodrigo Duterte, menurut juru bicaranya Harry Roque, akan mengumumkan rencana pemilihannya di kantor Komisi Pemilihan pada Senin (15/11) waktu setempat, tepat di hari terakhir pendaftaran.

Roque tidak menjelaskan secara rinci, tetapi kepala komunikasi Duterte itu mengatakan pada Sabtu (13/11) bahwa dia berencana untuk mendaftar sebagai wakil presiden sebelum batas waktu, dan menantang putrinya, Sara Duterte-Carpio, yang bersaing untuk posisi yang sama.


Sebelumnya putri Duterte yang berusia 43 tahun diperkirakan akan mencalonkan diri untuk menggantikannya sebagai presiden. Namun, belakangan dia mengajukan pencalonannya sebagai wakil presiden meskipun namnya memimpin jajak pendapat sebagai calon presiden yang paling disukai.

Namun demikian, dia masih bisa berubah pikiran.

Belum jelas dengan siapa Duterte-Carpio akan mencalonkan diri, tetapi calon presiden yang putra mendiang orang kuat, Ferdinand Marcos Jr. mengatakan dia ingin dia menjadi pasangannya.

Di Filipina, presiden dan wakil presiden dipilih secara terpisah.

Reuters melapokan bahwa puluhan pendukung Duterte-Carpio dengan kaus hijau, warna yang menjadi ciri khasnya, berada di luar kantor badan pemungutan suara pada Senin untuk meyakinkannya agar dirinya berubah pikiran dan mencalonkan diri sebagai presiden.

Negara Asia Tenggara berpenduduk 110 juta orang itu akan mengadakan pemilihan umum pada Mei 2022 untuk memperebutkan posisi mulai dari presiden, gubernur, walikota, hingga pejabat lokal.

Pemerintah berikutnya menghadapi tugas berat untuk menghidupkan kembali ekonomi yang dilanda pandemi.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya