Berita

Ketua Relawan Jokowi Mania (Joman), Immanuel Ebenezer/Ist

Politik

Relawan Joman Teriak Hentikan Polemik Kasus PCR dan segera Reshuffle Kabinet

SELASA, 09 NOVEMBER 2021 | 17:46 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Presiden Joko Widodo dituntut bersikap tegas membongkar bisnis penyelenggara negara bermotif ekonomi dan kesehatan yang memanfaatkan situasi pandemi Covid-19.

Salah satu yang harus menjadi fokus utama presiden Joko Widodo adalah mengenai polemik bisnis tes PCR yang diduga melibatkan dua menteri Kabinet Indonesia Maju.

"Kami minta Presiden Jokowi menghentikan polemik kasus PCR dari mulai dari kasusnya, sampai manfaatnya agar bisa gratis bagi rakyat," kata Ketua Relawan Jokowi Mania (Joman), Immanuel Ebenezer kepada Kantor Berita Politik RMOL, Selasa (9/11).


Sejalan dengan polemik tersebut, Joman juga meminta presiden segera merombak komposisi kabinet yang selama ini belum berkinerja baik.

"Presiden perlu me-reshufle pembantunya yang kinerjanya buruk yang hanya mencari keuntungan pribadi, golongan, dan sibuk mempersiapkan dirinya untuk kepentingan pemilu 2024 serta tidak mementingkan kepentingan rakyat," lanjutnya.

Noel, sapaan Immanuel menambahkan, di tengah buruknya kinerja pemerintahan, sudah saatnya presiden melibatkan para relawan ikut serta menuntaskan pandemi dan pemulihan ekonomi nasional dari sektor apa pun.

"Relawan pendukung Jokowi siap bersedia mendapatkan arahan dari Jokowi untuk presiden dan wakil presiden setelah Jokowi," bebernya.

Di sisi lain, pihaknya tak menampik ada beberapa kinerja pemerintah yang patut diapresiasi, salah satunya soal pengendalian pandemi Covid-19 dan pemulihan ekonomi.

"Pemulihan ekonomi patut kita apresiasi. Pun demikian dengan ditunjuknya Presiden Joko Widodo sebagai presidensi G 20," tandasnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya