Berita

Truk mengantarkan kebutuhan sehari-hari bagi penduduk yang wilayahnya terkena penguncian Covid-19 di Kabupaten Wangkui, Provinsi Heilongjiang/Net

Dunia

Kota di China Siapkan Hadiah Ribuan Dolar Bagi Warga yang Bisa Melacak Sumber Virus Corona di Wilayahnya

SELASA, 09 NOVEMBER 2021 | 15:20 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Perang melawan virus corona terus dilakukan China, negara yang disebut-sebut menjadi sumber wabah pandemi Covid-19. Bahkan, pemerintah kota di salah satu wilayah China, menawarkan ribuan dolar bagi siapa pun yang memberikan petunjuk dalam melacak sumber wabah terbarunya.

Semua ini dilakukan agar sumber virus bisa segera terdeteksi, dan aparat bisa segera mengantisipasi penyebarannya. Ini adalah Pemerintah kota menyebut upaya itu sebagai 'Perang Rakyat' dalam menahan laju penyebaran virus mematikan itu.

Para pejabat di Kota Heihe, Provinsi Heilongjiang, wilayah yang saat ini dilanda Covid-19 dan terletak di utara di perbatasan dengan Rusia, mengatakan mereka akan menawarkan 100.000 yuan atau sekitar 15.500 dolar AS sebagai hadiah untuk informasi tentang sumber Covid-19.


“Untuk mengungkap sumber wabah virus ini sesegera mungkin dan mengetahui rantai penularannya, perlu dilakukan 'Perang Rakyat' untuk pencegahan dan pengendalian epidemi,” kata pemerintah kota dalam sebuah pemberitahuan, seperti dikutip dari AFP, Selasa (9/11).

segala kemungkinan yang menjadi penyebab penyebaran harus segara dilaporkan. Para pejabat mengatakan kasus penyelundupan, perburuan ilegal dan penangkapan ikan lintas batas termasuk yang harus segera dilaporkan. Begitu juga mereka yang telah membeli barang impor secara online, harus "segera mensterilkan" barang tersebut.

Sebuah cluster di Provinsi Henan juga menjadi wilayah yang dilanda Covid. Penyebarannya telah dikaitkan dengan sekolah, karenanya otoritas kesehatan mendesak vaksinasi anak-anak yang lebih cepat.

Lebih dari 3,5 juta dosis vaksin telah diberikan kepada anak-anak berusia antara tiga dan 11 tahun, menurut data resmi Provinsi Henan.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya