Berita

Relawan KareBe Ganjar membersihkan gorong-gorong sekitar lapangan Korea, Kota Surabaya/ist

Politik

OgokOgokGot Cara Deklarasi Dukungan ala KareBe Ganjar

SENIN, 08 NOVEMBER 2021 | 05:19 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Ada yang unik dari deklarasi relawan pendukung Ganjar Pranowo, KareBe Ganjar (baca: Karibe Ganjar).

Komunitas relawan yang ada di beberapa kota/kabupaten di Jawa Timur ini melakukan aksi "OgokOgokGot" sebagai bentuk keprihatinan terhadap bencana yang tengah melanda. Seperti banjir yang melanda Batu, Gresik, dan Lamongan.

Meski Gresik dan Lamongan merupakan banjir tahunan, tetapi KareBe Ganjar berharap banjir tidak meluas.


Melalui aksi "OgokOgokGot" KareBe Ganjar berharap, selokan, gorong-gorong dan sungai jadi perhatian utama di musim penghujan.

Koordinator aksi, Siti Nasyi'ah mengatakan, OgokOgokGot ini sekaligus sebagai deklarasi KareBe Ganjar (KG) dalam mendukung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo maju dalam Pilpres 2024 mendatang.

"Kami berharap Ibu Megawati Soekarnoputri memberikan rekomendasi Pak Ganjar dari partai yang dipimpinnya," tegas Siti Nasyi'ah dalam keterangan resmi yang diterima Kantor Berita RMOLJatim, Minggu (7/11).

Alasannya, Ganjar Pranowo memiliki intregritas, tegas dalam melawan radikalisme dan nguwongke uwong.  Itulah yang jadi salah satu ukuran KareBe Ganjar mendukung Ganjar.

Sebelum, deklarasi dilakukan, KG sudah menggalang kekuatan dengan menyebarkan virus "Ora Ganjar Ora" ke berbagai kalangan. Di antaranya para emak-emak yang tak diragukan militansinya.

Disinggung tentang lokasi deklarasi berbeda dari relawan lainnya, Ita panggilan akrabnya secara tegas menyampaikan, justru kinerja di lapangan yang penting ditunjukkan pada warga dalam terus mencari dukungan.  

Supaya, Gubernur Jateng 2 periode makin populer dan makin tinggi elektabilitas.

"Relawan wani kerjo itu yang penting. Bukan seremonial," tegasnya kepada wartawan seraya memakai topeng Ganjar Pranowo.

Hadir dalam aksi OgokOgokGot di Kota Surabaya ini perwakilan KG dari beberapa kota. Di antaranya Magetan, Nganjuk, Gresik, Lamongan, dan Surabaya sendiri.

Karebe Ganjar merupakan metamorfosa dari Komunitas Arek Blusukan (KareBe) dalam Pemilihan Presiden 2019, yang mendukung penuh pada Joko Widodo.

KareBe mengaku saat ini memiliki jaringan di 27 kota/kabupaten se-Jawa Timur.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya