Berita

Jenderal TNI Andika Perkasa saat menjalani fit and proper test di Komisi I DPR RI/RMOL

Politik

PKB Minta Andika Perkasa Perhatikan Kesejahteraan Prajurit

MINGGU, 07 NOVEMBER 2021 | 04:49 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) DPR RI secara umum menilai Jenderal TNI Andika Perkasa sosok yang tepat memimpin Tentara Nasional Indonesia (TNI). Dari segi, manajerial, kreativitas hingga komunikasi dan relasi dengan mitra internal maupun eksternal sangat memadai.

Demikian dikatakan anggota Komisi I DPR RI fraksi PKB Taufiq R Abdullah usai fit and proper tes Andika Perkasa sebagai calon Panglima TNI di DPR RI, Sabtu (6/11).

“Pertimbangan profesionalitas bahwa dia sebagai tentara yang dari sisi pengalaman sangat memadai,” kata Taufiq.


Namun, PKB kata dia, mengharapkan agar Andika memperhatikan kesejahteraan prajurit TNI. Kesejahteraan ini, kata Taufiq merupakan elemen yang penting bagi organisasi sebesar TNI.

“Tentu kita bertanya bagaimana mensejahterakan prajurit. Karena sebuah organisasi akan bisa berjalan dengan baik kalau seluruh komponennya itu memiliki kesiapan untuk menjalankan tugas dan fungsinya. nah salah satu modal menjalankan tugas adalah kesejahteraan,” ujarnya.

Kesejahteraan ini, lanjut Taufiq, menyangkut banyak hal antara lain perumahan, uang makan dan segala hal mendasar lain prajurit yang menyangkut kesejahteraan.

“Dan rupanya dijawab dengan sangat bagus, karena pak Andika menganggap bahwa dengan anggaran yang ada pun itu memungkinkan untuk mensejahterakan prajurit,” tandas dia.



Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

Ngobrol Serius dengan Kapolri

Senin, 19 Januari 2026 | 05:45

Legislator Golkar Tepis Keterlibatan Bahlil soal Sawit Papua

Senin, 19 Januari 2026 | 05:25

Dokter Tifa: Keren Sekali Mobilnya, Bang Eggi!

Senin, 19 Januari 2026 | 04:59

Mahasiswa Harus jadi Subjek Revolusi Digital, Bukan Hanya Penonton

Senin, 19 Januari 2026 | 04:47

Kader Gerindra Papua Barat Daya Wajib Sukseskan Program Pemerintah

Senin, 19 Januari 2026 | 04:27

Perbakin Lampung Incar Banyak Medali di PON 2028

Senin, 19 Januari 2026 | 03:59

Pendidikan Bukan Persekolahan

Senin, 19 Januari 2026 | 03:48

Maruarar Sirait Dicap Warganet sebagai Penyelamat Konglomerat

Senin, 19 Januari 2026 | 03:24

Narasi Bung Karno Lahir di Jombang Harus jadi Perhatian Pemkab

Senin, 19 Januari 2026 | 02:59

Dankodaeral X Cup 2026 Bidik Talenta Pesepak Bola Muda Papua

Senin, 19 Januari 2026 | 02:45

Selengkapnya