Berita

Presiden Belarusia Alexandr Lukashenko dan Presiden Rusia Vladimir Putin/Net

Dunia

Lukashenko Semakin Terisolasi, Putin Siap Menjaga dan Mendampingi

SABTU, 06 NOVEMBER 2021 | 06:51 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Rusia tidak akan membiarkan Belarusia dikepung oleh kekuatan asing yang akan mengacaukan kedaulatan negara itu.

Meski pernah berselisih paham, sejauh ini hubungan kedua negara berada dalam tingkat yang baik dan saling mengisi satu sama lain, sehingga sangat layak bagi Rusia untuk terus mendukung Belarusia.
Dalam pertemuan virtualnya dengan Presiden Alexander Lukashenko, Presiden Rusia Vladimir Putin mengatakan bahwa ia menjanjikan dukungan berkelanjutan dari Moskow untuk Lukashenko yang semakin terisolasi.

"Kami akan bersama-sama menolak segala upaya untuk mencampuri urusan dalam negeri negara-negara berdaulat. Dan Rusia, tentu saja akan terus memberikan bantuan kepada saudara-saudara Belarusia, tidak ada keraguan tentang itu," kata Putin, seperti dikutip dari The Moskow Times, Jumat (5/11).

"Kami akan bersama-sama menolak segala upaya untuk mencampuri urusan dalam negeri negara-negara berdaulat. Dan Rusia, tentu saja akan terus memberikan bantuan kepada saudara-saudara Belarusia, tidak ada keraguan tentang itu," kata Putin, seperti dikutip dari The Moskow Times, Jumat (5/11).

Kedua pemimpin pada September lalu telah menandatangani kesepakatan 28 Program dalam Pakta Integrasi Ekonomi Negara Serikat,  dan telah menyetujui program-program untuk lebih memperdalam proses integrasi antara Belarus dan Rusia.

Putin telah menjadi pendukung politik utama Lukashenko ketika pemimpin lama Belarusia itu menghadapi tekanan internasional menyusul tindakan keras brutal terhadap oposisi.

Hubungan keduanya sebenarnya tidak selalu mulus. Putin, yang berkuasa selama lebih dari 20 tahun, dan Lukashenko, yang telah memerintah selama hampir 30 tahun, memiliki hubungan yang tidak stabil. Namun begitu, kedua negara selalu bisa mengandalkan rasa saling percaya yang membuat hubungan keduanya bisa dipertahankan.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya