Berita

Petugas pemadam kebakaran tengah memadamkan api gedung farmasi RSAL Mintoharjo/Net

Nusantara

Kebakaran Gedung Farmasi RSAL Mintoharjo Hanguskan Logistik APD

SENIN, 11 OKTOBER 2021 | 02:56 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Gedung farmasi Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL) Mintoharjo di Bendungan Hilir, Jakarta Pusat hangus dilahap si jago merah pada Minggu pagi (10/10). Adapun penyebab kebakaran diduga akibat hubungan arus pendek atau korsleting listrik.

Kepala Seksi Operasi (Kasiop) Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Pusat Unggul mengatakan, akibat kebakaran tersebut, gudang logistik yang berisi alat perlindungan diri (APD) di lantai 2 gedung farmasi ludes dilalap si jago merah.

“Yang terbakar itu gudang farmasi yang isinya APD di lantai dua ludes terbakar. Kita duga api dari korsleting listrik,” kata Unggul di Jakarta, Minggu (10/10).


Unggul menjelaskan, petugas menerima berita kebakaran tersebut pukul 05.05 WIB. Kemudian, petugas tiba pukul 05.15 WIB dengan pengerahan awal dua unit mobil pemadam dan 10 personel. Petugas berhasil mendinginkan lokasi pada pukul 06.40 WIB.

Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat mengerahkan total 10 unit mobil dan 50 personel. Tidak ada korban jiwa dari peristiwa itu. Namun demikian, petugas belum bisa memastikan kerugian yang ditaksir setelah luas area kurang lebih 40 meter persegi itu terbakar.

Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Pusat Asril Rizal mengatakan, kebakaran tersebut bersumber dari gudang logistik lantai 2 gedung farmasi RS TNI AL Mintohardjo. Dalam penanganan kebakaran di rumah sakit, petugas juga mewaspadai limbah B3 atau limbah yang mengandung zat beracun bagi manusia dan hewan.


 

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Kesiapan Listrik dan Personel Siaga PLN Diapresiasi Warga

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:51

Megawati Minta Kader Gotong-Royong Bantu Sumatera

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:35

Muannas Peringatkan Pandji: Ibadah Salat Bukan Bahan Lelucon

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:28

Saksi Cabut dan Luruskan Keterangan Terkait Peran Tian Bahtiar

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:53

Rocky Gerung: Bagi Megawati Kemanusiaan Lebih Penting

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:40

Presiden Jerman: Kebijakan Trump Merusak Tatanan Dunia

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:53

Ostrakisme Demokrasi Athena Kuno: Kekuasaan Rakyat Tak Terbatas

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:31

Megawati Resmikan Pendirian Kantor Megawati Institute

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:53

Khamenei Peringatkan Trump: Penguasa Arogan Akan Digulingkan

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:06

NST 2026 Perkuat Seleksi Nasional SMA Kemala Taruna Bhayangkara

Sabtu, 10 Januari 2026 | 17:36

Selengkapnya